Social Distancing Asyik ala Chris Martin dan John Legend lewat Konser Mini

Kira-kira apa ada musikus Indonesia yang bakal melakukan social distancing asyik ala seleb mancanegara ini, ya?

oleh Ratnaning Asih diperbarui 18 Mar 2020, 18:30 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2020, 18:30 WIB
Aksi Panggung Chris Martin di Berbagai Pertunjukan Coldplay
Kira-kira apa ada musikus Indonesia yang bakal melakukan social distancing asyik ala seleb mancanegara ini, ya? (AP Photo/Joel Ryan)

Liputan6.com, Los Angeles - Istilah social distancing kini tiba-tiba ramai muncul dalam percakapan sehari-hari. Penyebabnya, apa lagi kalau bukan virus Corona yang kini mewabah.

Seperti diketahui, social distancing berarti setiap individu menjaga jarak satu sama lain secara fisik, termasuk dengan berdiam diri di rumah.

Tak hanya masyarakat awam, para seleb dunia juga ikut melakukannya. Ketimbang mati bosan saat berdiam diri di rumah, para musikus ternyata punya cara asyik saat melakukan social distancing. Seperti istilah sekali dayung dua-tiga pula terlampaui, cara ini juga membuat publik terhibur.

Apa itu?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Chris Martin

Chris Martin (YouTube/ Christina L)
LIve Instagram Chris Martin (YouTube/ Christina L)

Para musikus ini ternyata melakukan "konser mini" di rumah, yang disiarkan secara langsung lewat Instagram masing-masing.

Chris Martin misalnya, melakukannya pada Selasa (17/3/2020) via akun Instagram resmi Coldlpay, dengan ditemani piano dan gitar akustik.

Ia membawakan cuplikan sejumlah lagunya, termasuk yang merupakan permintaan dari penonton live streaming. Ia sempat membawakan petikan "Hymn for the Weekend", "Sky Full of Stars", "Trouble", dan lainnya.

Sesi Instagram Live ini sempat diabadikan sejumlah penggemar dan diunggah kembali ke kanal YouTube. 


John Legend

LIve Instagram John Legend (YouTube/ Christina L)
LIve Instagram John Legend (YouTube/ Christina L)

Tak hanya Chris Martin, John Legend juga melakukan gerakan yang diberi nama "Together, At Home", yang berarti "bersama-sama, dalam rumah".

Seperti Chris Martin, ia juga ditemani piano dan membawakan sejumlah lagu-lagunya seperti "Everybody Knows", "Good Morning", hingga soundtrack Beauty and The Beast.


Dari Rob Thomas

Dilansir dari People, terdapat sejumlah nama beken lain yang menggelar konser dengan cara serupa. Beberapa di antaranya adalah Keith Urban, Rob Thomas, Pink, Hunter Hayes serta pasangan David Foster dan Katharine McPhee

People menyebut bahwa tren ini dimulai setelah Roh Thomas mengunggah video yang memperlihatkannya membawakan "Don't Dream It's Over" dari Crowded House. Ia menyebut momen ini sebagai "Sesi Social Distance".

 


Berbagi

"Selama waktu yang tak tentu ini seluruh dunia tengah menutupp diri. Sebagian dari hal ini berarti bahwa orang-orang tidak dapay menikmati live music dan hiburan. Aku memulainya dan mengundang seluruh saudara dan saudariku di dunia musik untuk muncul ke Instagram dan berbagi sedikit dengan orang-orang untuk membantu mereka saat berdiam di rumah," tulis vokalis Matchbox Twenty ini.

Kira-kira apa ada musikus Indonesia yang bakal ikut ambil bagian, ya?

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya