Kepedulian Celine Evangelista Terhadap Asisten Rumah Tangganya yang Tak Mudik

Celine Evangelista ikut menyiapkan segala keperluan Lebaran bagi asisten rumah tangganya yang tak pulang kampung,

oleh Meiristica Nurul diperbarui 27 Mei 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2020, 08:30 WIB
Celine Evangelista (Foto: Instagram/@celine_evangelista)
Celine Evangelista ikut menyiapkan segala keperluan Lebaran bagi asisten rumah tangganya yang tak pulang kampung, (Foto: Instagram/@celine_evangelista)

Liputan6.com, Jakarta - Celine Evangelista memang tak merayakan Lebaran, namun ia menyambutnya dengan bahagia. Apalagi mengetahui asisten rumah tangganya tak mudik.

Layaknya kaum muslim yang merayakan hari kemenangan, Celine Evangelista juga memasak makanan khas Lebaran.

Keseruannya tak sampai di situ saja. Celine Evangelista pun mengunggahnya di akun Instagram terverifikasi miliknya, Selasa (26/5/2020).

 

Keseruan

Celine Evangelista (Foto: Instagram/@celine_evangelista)
Celine Evangelista (Foto: Instagram/@celine_evangelista)

Dalam postingan, Celine Evangelista memperlihatkan kebersamaannya dengan keluarga dan juga asisten rumah tangganya.

"Lebaran seadanya aja dirumah.. sama pasukan gak mudik," tulis Celine, sebagai keterangan foto.

 

Beri Kaftan

Celine Evangelista (Foto: Instagram/@celine_evangelista)
Celine Evangelista (Foto: Instagram/@celine_evangelista)

Tak hanya sekedar memasak makanan khas, Celine Evangelista memberikan pakaiannya untuk para asisten rumah tangganya yang perempuan.

"Aku kasih mbaku semua baju kaftan," terangnya.

 

Didandani

Memutuskan tidak mudik bukan perkara mudah bagi perantau, itu diketahui pasti oleh istri Stefan William. Untuk itu, ia berusaha membuat para asistennya bahagia.

"Aku Dandanin mba ku semua biar tetep semangat & Happy jalanin semua meski jauh dari keluarga mereka keluarga ku juga ❤❤," sambungnya.

 

Promosi Jodoh

Celine Evangelista memperlihatkan hasil dandanannya tersebut satu persatu.

"Makaasiihh kalian semua ❤ ini semua aku yang dandanin & fotoin ahhaha cakeepp kan?? masih pada single nih kecuali mba ami.. hahha "skalian promo jodoh " wkwkwk," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya