Larang Krisdayanti ke Istana Cinere, Raul Lemos: Pipinya Kan Sudah Ada Nyonya

Krisdayanti bersama suaminya, Raul Lemos, buka suara di acara podcast Deddy Corbuzier.

oleh Hernowo AnggieLiputan6.com diperbarui 15 Jun 2020, 10:42 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2020, 15:30 WIB
Krisdayanti
[Foto: YouTube Deddy Corbuzier]

Liputan6.com, Jakarta - Setelah saling berbalas pesan melalui media sosial, Krisdayanti bersama suaminya, Raul Lemos, buka suara di acara podcast Deddy Corbuzier.

Dalam podcast tersebut, terlihat konflik antara ibu dan anak yang terjadi pada Aurel dan Azriel Hermansyah serta Krisdayanti belum mencapai titik temu. 

Raul Lemos juga menceritakan banyak hal terkait anak Krisdayanti dengan mantan suaminya, Anang Hermansyah. Termasuk alasan Raul Lemos melarang sang istri untuk berkunjung ke rumah Aurel dan Azriel. 

Hal tersebut dipaparkan dalam video di saluran YouTube Deddy Corbuzier dengan tajuk 'Krisdayanti, Raul Lemos (Klarifikasi Exclusive)' yang tayang 12 Juni 2020.

 

Krisdayanti Datang

Momen Mesra Krisdayanti dan Raul Lemos (sumber: instagram/@raullemos06)
Momen Mesra Krisdayanti dan Raul Lemos (sumber: instagram/@raullemos06)

Deddy Corbuzier menanyakan kepada Raul Lemos jika sang istri berkunjung ke istana Cinere yang menjadi hunian Aurel dan Azriel bersama ayahnya.

"Kalau Miminya datang ke sana, boleh enggak?" tanya Deddy Corbuzier.

 

Karena Ashanty

[Fimela] Ashanty
Ashanty (Instagram/ashanty_ash)

Raul Lemos menjawabnya dengan membeberkan sebuah aturan. Kata Raul Lemos, ia tak melarang jika kedua anak Krisdayanti ingin berkunjung ke rumahnya.

Namun, jika Krisdayanti yang berkunjung ke sana, Raul Lemos tak setuju. Alasannya karena Anang sudah punya istri baru, yakni Ashanty.

 

Mantan Istri

[Bintang] Ashanty dan Krisdayanti
(Instagram/ashanty_ash)

Lebih lanjut ia menjelaskan, sosok Ashanty yang disebutnya sebagai nyonya itu menjadi alasannya melarang Krisdayanti datang menemui anaknya ke sana. Raul Lemos bahkan menyinggung tentang mantan istrinya yang masih begitu menghormatinya.

 

Ada Aturan

Raul Lemos. (Foto: Instagram @raullemos06)
Raul Lemos. (Foto: Instagram @raullemos06)

"Gini, itu adalah aturan. Kalau saya selalu menerapkan aturan. Kalau Miminya melarang datang, itu salah. Kalau Miminya welcome satu kali 24 jam kapan saja silakan. Kalau datang ke sana, Pipinya kan sudah ada nyonya (Ashanty)," papar Raul Lemos. (Merdeka.com)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya