Annisa Pohan Foto Bareng Lee Min Ho, Ashanty Nangis

Annisa Pohan memamerkan foto bareng Lee Mon Ho di akun Instagram terverifikasi miliknya, Ashanty bereaksi.

oleh Wayan Diananto diperbarui 28 Jun 2020, 15:00 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2020, 15:00 WIB
Annisa Pohan dan Lee Min Ho. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)
Annisa Pohan dan Lee Min Ho. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)

Liputan6.com, Jakarta Annisa Pohan kerap mengabadikan momen bersama sang suami, Agus Harimurti Ydhoyono dan buah hatinya, Almira Tunggadewi Yudhoyono, di akun Instagram terverifikasi miliknya.

Namun pada Sabtu (27/6/2020) kemarin, Annisa Pohan memamerkan foto tak biasa. Menantu Susilo Bambang Yudhoyono ini memasang foto berdua dengan Lee Min Ho.

Foto kilas balik ini menampilkan Annisa Pohan mengenakan atasan lengan pendek putih motif polkadot warna biru keunguan. Lee Min Ho tampil kalem dengan kemeja lengan panjang biru muda.

Me With My Brother

Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)
Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)

Keduanya tersenyum menatap kamera. Menyertai unggahan ini, Annisa Pohan menulis, "Me with my brother ages ago, when we were young (Saya bersama saudara laki-laki beberapa tahun lalu, saat kami masih muda)."

Annisa Pohan membubuhkan emotikon wajah tersenyum lebar. Ia lantas menyelamati Lee Min Ho yang baru saja merayakan ulang tahun ke-33 pada 22 Juni lalu.

Jangan Tanya Ini Kapan

Unggahan Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)
Unggahan Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)

"Anyway happy belated birthday Minho! Jangan tanya ini kapan saking lamanya saya juga lupa tahunnya, ini jaman Rambut lebih gemuk dari badan, seiring bertambahnya usia biasa rambut menipis dan badan menebal, iyakan?" imbuh Annisa Pohan.

Yang jelas, foto ini dijepret sebelum Edhie Baskoro Yudhoyono dan Siti Ruby Aliya Rajasa menikah. "Yang pasti di foto ini aliya belum nikah sm Mas Ibas, karena saya temenan lebih dulu dg Aliya sblm dia jadi adik saya," Annisa Pohan menyambung.

Tega

Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)
Annisa Pohan. (Foto: Instagram @annisayudhoyono)

Dalam tempo 24 jam, unggahan Annisa Pohan disukai lebih dari 95 ribu orang. Salah satunya, Maia Estianty. Selain itu, lebih dari seribu komentar memadati kolom.

Ashanty yang belakangan menggandrungi Lee Min Ho tampak tak terima Annisa Pohan lebih dulu berfoto bareng idola. "Tegaaaaa😭," jeritnya di kolom komentar sambil menyematkan emotikon wajah berlinang air mata.

Ashanty Menyelamati

Ashanty. (Foto: Instagram @ashanty_ash)
Ashanty. (Foto: Instagram @ashanty_ash)

Seperti diberitakan, Ashanty lebih dulu menyelamati Lee Min Ho. "Happy bday Oppa @actorleeminho (cancer boy). May all ur dreams come true (semoga semua mimpimu menjadi kenyataan)," tulisnya pada 22 Juni 2020.

Sejumlah seleb mengomentari unggahan Ashanty termasuk Annisa Pohan. Dikolom komentar, ia mengirim emotikon wajah terbahak. Persahabatan Annisa Pohan dan Ashanty diketahui hangat sekaligus erat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya