Unggahan Terakhir Pevita Pearce Bikin Khawatir, Ada Apa?

Apa yang terjadi pada Pevita pearce?

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 26 Jul 2020, 08:00 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2020, 08:00 WIB
[Fimela] Pevita Pearce
Pevita Pearce (Instagram/pevpearce)

Liputan6.com, Jakarta - Pevita Pearce tiba-tiba menjadi sorotan sejumlah warganet karena unggahan terbaru di akun Instagram pribadinya. Dia menulis kalimat bernada kemarahan.

Dari kalimat tersebut, Pevita Pearce tampak ingin melepaskan diri dari sesuatu. Meski begitu, tak diketahui secara spesifik hal apa yang ia maksud.

"Enough of this bulls**t. I''m done with this! I can't do it anymore.. I want to escape the reality, NOW," tulisnya, Sabtu (25/7/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Fast Forward

Pevita Pearce
[Foto: Instagram Pevita Pearce]

Jika diterjemahkan berarti, "Hentikan semua omong kosong ini. Aku muak dengan ini! aku tidak bisa melakukannya lagi. Aku ingin lepas dari kenyataan. Sekarang."

Bersama dengan kalimat tersebut, ia menyertakan hashtag #fastforward.


Respons

[Fimela] Pevita Pearce
Pevita Pearce (Daniel Kampua/Fimela.com)

Unggahan terbaru Pevita Pearce ini cukup membuat warganet khawatir. Mereka bertanya-tanya, masalah apa yang sedang dihadapi oleh bintang film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck tersebut.

"Kakakk kenapaaa?" tanya salah satu warganet.

"What's the matter, Pev ? Hope u ok," tambah warganet lainnya.

"What happen?" kata yang lain.


Unggahan Sebelumnya

Pevita Pearce
[Foto: Instagram Pevita Pearce]

Sementara itu, sekitar satu jam sebelum unggahan tersebut dibuta, Pevita Pearce sempat mengunggah satu foto yang tampak normal-normal saja.

"What I post vs When i'm posting it," tulisnya sebagai keterangan.


2 Foto

Ia mengunggah dua foto, yaitu foto hasil pemotretan dengan senyum semringah, dan foto tanpa make up. Ia merebahkan tubuhnya dengan ekspresi wajah datar.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya