Liputan6.com, Jakarta Hubungan Anya Geraldine dengan kekasihnya Ovi Rangkuti sepertinya tidak dalam kondisi baik-baik saja. Hubungan keduanya kini sedang menjadi sorotan.
Baru-baru ini, Anya Geraldine dan Ovi Rangkuti diketahui sudah saling unfollow akun Instagram masing-masing. Anya pun sempat menyinggung soal 'jalan masing-masing' yang dia tulis di akun instagramnya. Hal ini banyak membuat warganet bertanya-tanya dan memunculkan dugaan jika keduanya telah putus.
Kini, Anya Geraldine mengungkapkan bahwa ada sesuatu yang hilang. Dalam beberapa kicauannya di Twitter, Anya pun tampak seperti orang yang sedang galau.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Ada yang Hilang
Dalam salah satu tweet-nya, Anya menuliskan ada sesuatu yang hilang dalam dirinya. Namun, Anya tidak menjelaskan lebih lanjut.
"Ada yang hilang tapi bukan pulpen," tulis Anya.
Advertisement
Kangen Pelukan
Selain itu, dalam tweet lainnya, Anya mengaku bahwa dirinya rindu dengan pelukan seseorang. Namun dia tak menyebut siapa sosok yang dimaksud.
"Kangen pelukanmu yang sehangat sekoteng itu," tulisnya lagi.
Tetap Tersenyum
Ada juga kicauan Anya Geraldine yang tampak berusaha untuk tegar. lagi-lagi, Anya tidak menjelaskan secara gamblang mengenai tulisannya itu.
"Harus selalu tersenyum, walaupun tanpa kamu," katanya.
Advertisement
Bicara Soal Hubungannya
Anya sempat mendapat pertanyaan soal hubungannya dengan Ovi dari salah satu warganet. Anya menyebut Ovi merupakan yang terbaik.
"Gimana hubungannya sama Ovi sekarang, say?" tanya salah satu warganet kepada Anya Geraldine di instagram story.
"Bestie," jawab Anya Geraldine.
Ditanya soal Rizky Febian
Dalam kesempatan itu juga, Anya Geraldine juga menjawab soal kabar kedekatannya dengan Rizky Febian.
"Hubungan kakak sama kak Iki gimana friend or more close?" tanya salah satu warganet kepada Anya.
"Good Friend aja,” jawab Anya.
Sumber: Merdeka.com
Advertisement