Hotman Paris Unggah Video Nikita Mirzani Dikerubuti Polisi, Sebut Sang Artis Si Ratu Nyali

Saat Nikita Mirzani dan Maaher At-Thuwailibi ribut di jagat maya, Hotman Paris mengunggah video ibu tiga anak itu dikerubuti polisi.

oleh Wayan Diananto diperbarui 14 Nov 2020, 13:15 WIB
Diterbitkan 14 Nov 2020, 13:00 WIB
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

Liputan6.com, Jakarta Kemacetan dan keriuhan yang terjadi di sekitar Bandara Internasional Soekarno-Hatta beberapa hari lalu membuat Nikita Mirzani tak habis pikir. Lewat siaran langsung Instagram, ia mengoceh.

“Kayak begitu diagung-agungkan. Nabi Muhammad, itu yang jelas nabi. Ini manusia sudah bikin ulah terus... pulang malah disambut,” Nikita Mirzani mengomentari kemacetan bandara hari itu.

Ujaran ini direspons keras Maaher At-Thuwailibi lewat medsos. Nikita Mirzani dituntut minta maaf. Jika tidak, rumahnya akan didatangi 800 laskar. Ini tak membuat Nikita Mirzani gentar.

 

Unggah Ulang Video

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

Jumat (13/11/2020), bintang film Mama Minta Pulsa dan Taman Lawang malah mengunggah ulang video berisi ocehan Maaher At-Thuwailibi di akun Instagram terverifikasinya.

Menyertai video itu, ia menulis, “Yuk bawa deh tuh 800 orang itu sekalian kita makan bakso Bareng. Gue open house. Dan jangan lupa bawa KTP. Gue mau kasih hadiah untuk rumah terjauh.”

Kenapa Ini Sobatku?

Unggahan Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)
Unggahan Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)

Pada hari yang sama, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mengunggah dua video Nikita Mirzani. Video pertama, menampilkan Nikita Mirzani dikerubuti polisi yang ingin minta foto dengannya.

Dalam video itu, Nikita Mirzani yang mengenakan atasan hitam polos lengan panjang tersenyum ramah. “Kenapa ini sobatku? He he nyalinya!” cuit presenter Hotman Paris Show dan Hot Room bersama video itu.

 

Kalau Bukan Abang Hotman

Unggahan Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)
Unggahan Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)

Keesokan harinya, Hotman Paris menampilkan video berdurasi 58 detik. Isinya, Nikita Mirzani bertengger di atap mobil mewah Hotman Paris sambil berteriak-teriak. Hotman Paris syok lalu keluar dari mobil.

“Ampun, ampun, waduh ini mobil Abang? Pantesan enggak mungkin orang pakai mobil semewah ini kalau bukan Abang Hotman Paris,” seloroh Nikita Mirzani lalu turun menggunakan bahu sang pengcara. 

Nikita Si Ratu Nyali

Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)
Hotman Paris. (Foto: Instagram @hotmanparisofficial)

Ha ha, Nikita Si Ratu Nyali,” cuap Hotman Paris sebagai status teks. Video ini ditanggapi beragam oleh warganet. “Bernyali boleh, tapi omongan dijaga. Kalau tidak mulutmu harimaumu,” akun @amirmahdisahaja mengingatkan.

Mungkin satu abad untuk bisa mempunyai seorang seperti Nikita Mirzani di Indonesia dan dunia entertainmeny Indonesia. Nyalinya luar biasa,” tulis bsniiii6l lalu menyematkan tiga emotikon tepuk tangan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya