Aneka Resep Awet Muda Inul Daratista, Tak Harus Ke Dukun dan Hindari Julid

Inul Daratista salah satu selebritas yang rajin olahraga. Baru-baru ini, ia menyebut ada dua hal yang bikin orang sakit. Apa saja?

oleh Wayan Diananto diperbarui 30 Nov 2020, 13:00 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2020, 13:00 WIB
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Liputan6.com, Jakarta Inul Daratista salah satu selebritas yang aktif berolahraga. Tak hanya yoga, si goyang ngebor rajin melatih fisik dipandu personal trainer di rumah. Tak heran istri Adam Suseno tambah cantik dan bugar.

Inul Daratista kerap membagikan momen yoga dan olahraga lain di akun Instagram terverifikasi miliknya. Baru-baru ini, pemilik album Goyang Inul berpose duduk di mesin treadmill.

Sambil mengunggah foto di jagat maya, bintang sinetron Kenapa Harus Inul? berbagi pendapat tentang beragam penyakit di tengah pandemi Covid-19. Inul Daratista berpendapat ada dua penyebab sakit.

Ada Dua Yang Bikin Sakit

Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Ada 2 yang membuat org sakit. Yang satu adalah dari Tuhan sudah dari awal dikasih sakit. Yang kedua sakit karena tidak menjaga tubuh dengan baik,” tulis Inul Daratista menyertai foto itu.

Ibunda Yusuf Ivander Damares berpendapat, bisa jadi penyakit datang karena orang sombong. Merasa sehat, seseorang makan ugal-ugalan dan tak mau menerapkan gaya hidup sehat.

Olahraga Tak Harus di Studio

Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Sebagian orang berdalih gaya hidup sehat itu mahal. Pelantun “Kocok-kocok” dan “Masa Lalu” berkeyakinan gaya hidup sehat bisa dijalani dengan cara sederhana. Tak selamanya mahal.

Olahraga tidak harus ke studio jika itu jadi menambah beban biaya hidup. Karena olahraga, makan teratur, istirahat cukup, pola pikir positif itu sudah bisa kita terapkan sendiri di rumah,” ia menyambung.

 

Tak Harus ke Dukun

Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Belakangan, Inul Daratista kerap dibilang awet muda atau Barbie hidup. Padahal, usia artis bernama asli Ainur Rokhimah ini 41 tahun. Apa rahasia awet mudah Inul Daratista?

Awet muda itu bukan harus ke dukun. Ada uang nyalon di klinik. Enggak ada uang bahan dapur buah dan rempah juga bisa digunakan asalkan rutin telaten,” paparnya, panjang. 

Hindari Dengki dan Julid

Inul Daratista. (Foto: Fandy Susanto dari Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Fandy Susanto dari Instagram @inul.d)

Hindari dengki julit dan iri karena itu salah satu penyakit hati yang membuat sistem tubuh rusak kabeh. Salam olahraga,” tutup Inul Daratista lalu membubuhkan emotikon hati merah, kecupan, dan tangan menjura.

Hingga artikel ini disusun, unggahan Inul Daratista disukai lebih dari 13 ribu warganet. Mayoritas setuju dengan opininya. “Banyak juga yg melalaikan, semoga kita semua diberi kesehatan jasmani dan rohani,” cuit seorang warganet.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya