Liputan6.com, Jakarta Wulan Guritno baru saja menjalani sidang cerainya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Wulan mengaku dirinya hanya ingin bercerai dan mendapatkan hak asuh anak. Artinya, Wulan tak ingin mempermasalahkan harta gana-gini.
“Perkara 916/Pdt.G/2021/PAJS (perkara Wulan Guritno) hanya gugatan perceraian saja,” kata Taslimah, juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Selatan saat ditemui di kantornya, Kamis (18/3/2021).
Dalam sidang perceraian Wulan Guritno dan Adilla Dimitri akhirnya harus mengalami penundaan. Namun, cuma Wulan sebagai penggugat yang hadir. Karenanya, sidang ditunda hingga 25 Maret mendatang. Agendanya masih sama, yakni mediasi.
Advertisement
Baca Juga
Simak Video menarik berikut ini
Pemanggilan
Pengadilan telah mengirimkan pemanggilan kepada Adilla Dimitri karena absen pada hari ini.
“Sidang selanjutnya kedua prinsipal dalam hal ini Wulan Guritno sebagai penggugat dan Adilla Dimitri sebagai tergugat, wajib hadir ke sidang untuk menjalani proses mediasi," ujar Taslimah.
Advertisement
Jauh Gosip
Kabar perceraian Wulan Guritno dan Adilla Dimitri cukup mengejutkan. Sebab selama 12 tahun membina rumah tangga, mereka seakan jauh dari gosip miring. Wulan pun mengaku hubungannya dengan suami masih baik-baik saja.
Wulan Guritno menggugat cerai melalui e-court pada 25 Februari 2021. Gugatan tersebut terdaftar dengan nomor perkara 916/Pdt.G/2021/PA.JS tertanggal 25 Febuari 2021.