6 Fakta Drama Rumah Tangga Hotma Sitompul, Termasuk Dugaan Istri Bams Eks Samsons Jadi Orang Ketiga

Yang heboh akhir pekan ini, drama rumah tangga pengacara kondang Hotma Sitompul dan ibunda Bams Samsons, Desiree Tarigan.

Liputan6.com, Jakarta Yang disorot warganet pekan ini, drama rumah tangga ibunda Bams eks Samsons, Desiree Tarigan dengan sang suami yakni, pengacara kondang, Hotma Sitompul atau Hotman Sitompoel. Awalnya, mereka dikabarkan telah lama cerai.

Belakangan diketahui konflik rumah tangga ini memanas sejak Februari 2021. Saat itu, menurut pengakuan Desiree, ia diusir tanpa kejelasan. Sebagai istri, ia terima saja diminta hengkang dari rumah.

Masalah ini jadi isu nasional saat sejumlah awak media merekam adegan Desiree Tarigan mencoba masuk ke rumah Hotma. Laporan khas Showbiz Liputan6.com merangkum 6 fakta konflik rumah tangga Hotman Sitompul dan ibunda Bams eks Samsons.

1. Pengakuan soal Pengusiran Nyonya Rumah

“Kronologinya sejak tanggal 7 Februari, saya diusir secara tiba-tiba oleh bapak HS. Saya juga enggak tahu penyebabnya apa,” aku Desiree Tarigan di depan awak media di Jakarta, Jumat (26/3/2021). Pengakuan ini menggemparkan publik.

Makin dramatis saat Desiree mengungkap, “Pokoknya diusir dengan mengatakan: Saya tidak mau lihat muka kamu di sini dan barang-barang kamu. Kamu tidak punya hak di sini. Kamu silakan keluar dari sini.” Yang terjadi kemudian, Desiree pulang ke rumah ibunya.

 

2. Sebut Tak Diberi Nafkah Batin

Pengusiran tampaknya klimaks dari nestapa yang dialami sang Nyonya Rumah. Belakangan, ada fakta miris yang diungkap Desiree Tarigan kepada pewarta hiburan, yakni ia telah bertahun-tahun tak mendapat nafkah batin.

“Enggak ada ribut besar. Tapi selama beberapa tahun, tujuh sampai delapan tahun, saya sudah enggak ada hubungan jasmani rohani dengan suami,” urainya panjang. Desiree kemudian mengambil tindakan hukum.

3. Rekrut Hotman Paris

Tindakan hukum yang dimaksud, merekrut Hotman Paris Hutapea untuk membereskan kisruh rumah tangga yang telah menahun. Dilansir dari Kapanlagi.com, Hotman yang diwawancara Star Update membenarkan. Kali pertama Desiree mendatangi rumahnya sekitar 1,5 minggu lalu.

“Datang istrinya sama si Bams sama anaknya satu lagi, menceritakan semua permasalahan yang ada. Yang katanya sekarang dia sudah tinggal di rumah sebelah, di rumah ibunya. Ini belum (gugatan cerai), baru tahap surat kuasa, baru tahap somasi,” Hotman mengonfirmasi.