Liputan6.com, Jakarta - Wyatt Russell, putra Kurt Russell, yang tampil dalam serial The Falcon and The Winter Soldier sebagai John Walker alias Captain America baru, rupanya pernah memiliki latar belakang menarik.
Sebelum diajak tampil dalam The Falcon and The Winter Soldier, sekitar 10 tahun lalu, Wyatt Russell pernah mengikuti audisi untuk memerankan Steve Rogers alias Captain America yang asli.
Advertisement
Baca Juga
Kisah tersebut diungkapkan Wyatt Russell saat dirinya menjadi tamu di acara Good Morning America. Sayangnya, Wyatt kalah audisi dari Chris Evans yang kemudian memulai debut sebagai Steve Rogers di film Captain America: The First Avenger.
Disangka Tak Punya Saingan
Wyatt Russell menjelaskan bahwa saat ikut audisi, ia mengira hanya dirinyalah yang diajak Marvel untuk bergabung sebagai karakter utama. Namun, akhirnya peran Captain America jatuh ke tangan Chris Evans.
"Menurutku itu cerita yang seru, dan sejujurnya aku pikir audisi pertama benar-benar lebih dari sekadar membaca untuk melihat, apakah aku pandai berakting atau tidak. Kurasa aku tidak pernah benar-benar bersaing untuk peran tersebut," terang Wyatt Russell.
Advertisement
Diajak Jadi John Walker
Beberapa tahun kemudian saat Marvel mengembangkan The Falcon and The Winter Soldier, Wyatt Russell ditunjuk menjadi Captain America meski tanpa kekuatan super. Beruntungnya, Wyatt diminta Marvel untuk langsung memerankan John Walker tanpa proses audisi.
"Kali ini aku bahkan tidak tahu apa itu (serial Falcon). Hanya diberitahu, 'Marvel ingin kau membacakan sesuatu, lakukanlah.' Dan aku mengetahuinya setelah mendapatkan bagiannya," ia melanjutkan.
Masih Misterius
Biarpun sejak episode pertama The Falcon and The Winter Soldier, Wyatt Russell sudah berperan sebagai Captain America, namun sosok John Walker masih misterius. Banyak yang menduga, John justru akan menjadi antagonis terselubung dalam serial ini.
Advertisement
Keterlibatan Kurt Russell
Sebelumnya, ayah Wyatt Russell, aktor senior Kurt Russell, sudah terlebih dahulu tampil di layar lebar Marvel. Pada 2017 lalu, Kurt memerankan karakter antagonis utama bernama Ego di film Guardians of the Galaxy Vol.2.