Fakta Menarik Kehidupan Aktor Peraih Oscar Michael Douglas yang Terkuak di Mola Living Live

Sejumlah fakta menarik dan mengejutkan tentang kehidupan dan perjalanan karir Michael Douglass hadir ke hadapan penggemarnya di Mola Living Live.

Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda penggemar film hollywood pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Michael Douglas. Dia adalah salah satu aktor kawakan legendaris dan Produser yang sukses menelurkan film-film box office yang berhasil meraih banyak penghargaan. Tidak hanya mengantongi piala Oscar, tapi ia juga memenangi ajang penghargaan film bergengsi lain seperti Golden Globe Awards dan Emmy Awards. 

Sejumlah fakta menarik dan mengejutkan tentang kehidupan dan perjalanan karir Michael Douglass hadir ke hadapan penggemarnya di Mola Living Live yang tayang secara Live dan eksklusif di Mola TV. Perbincangan dengan Michael Douglas dipandu oleh Aktris dan presenter Marissa Anita bersama Dino Patti Djalal, mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat.

1. Lahir dari Pasangan Selebriti

Perjalanan karir Michael Douglas di dunia film terbilang panjang. Tercatat ia aktif sejak tahun 1966, hingga sekarang berarti sudah 55 tahun bergelut di industri perfilman. Sejak kecil Michael sudah terbiasa menemani orang tuanya ke area shooting film. Dia lahir dari pasangan aktor dan aktris terkenal pada zamannya, Kirk Douglas dan Diana Dill. 

Sadar bahwa akan dibanding-bandingkan dengan kedua orang tuanya, Douglas muda enggan untuk terjun ke dunia film. Namun, seiring berjalannya waktu kemudian ia menetapkan hatinya untuk terjun ke dunia film dengan mengambil jurusan Drama di University of California di Santa Barbara sekitar tahun 60-an.

"Dan dari sana, dengan enggan aku mulai mengambil kelas dan pelajaran akting. Dan aku tidak bisa mengatakan aku alami, meskipun aku dapat melihat orang tuaku tumbuh, yang menurutku merupakan keuntungan terbesar dari mereka. Menjadi generasi kedua adalah kau berada di sekitar lingkungan dan melihat orang berperilaku. Dan aku pikir itu sangat membantuku ketika aku menjadi sukses di kemudian hari dalam karirku. Aku sangat berterima kasih kepada mereka, tidak mendorongku," kata Michael Douglas menceritakan peran orang tuanya terhadap perjalanan karirnya menjawab pertanyaan yang diajukan oleh Dino Patti Djalal.

2. Demam Panggung, Douglas Sedia Ember

 

Tidak banyak yang tahu bahwa ketika memulai karir, Douglas sangat demam panggung. Sampai-sampai ia menyimpan ember untuk berjaga-jaga jika perlu untuk muntah.

EnamPlus