Roy Suryo Merasa Difitnah di Unggahan Lucky Alamsyah, Beberkan Insiden Kecelakaan Versinya

Roy Suryo menuding ada fakta yang diputarbalikkan.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 23 Mei 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2021, 16:00 WIB
Detik-detik Roy Suryo Diusir dari Sidang Jessica Wongso
Roy Suryo menuding ada fakta yang diputarbalikkan. (Bintang.com/Galih W Satria)

Liputan6.com, Jakarta Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo sepanjang hari ini menjadi buah bibir, berkat sebuah unggahan yang dibagikan aktor Lucky Alamsyah. Dalam unggahan yang dibagikan di Instagram Sabtu, (23/5/2021) kemarin, Lucky menceritakan bahwa ada seorang mantan menteri yang kabur setelah menyerempet mobil. 

Tak ada nama yang disebut, hanya inisial RS dan petunjuk bahwa sang mantan menteri pernah tak hafal lirik lagu "Indonesia Raya." Namun ini cukup untuk membuat jemari warganet menuding Roy Suryo. 

Roy Suryo meradang dan merasa difitnah. 

 

Jadi Fitnah

[Bintang] Roy Suryo
Roy Suryo. (Liputan6.com)

"Saya sudah koordinasi dengan Polda Metro agar diarahkan ke mana, karena persoalannya bukan sekadar soal lalu lintas. Tapi, jadi fitnah dengan dia memviralkan di social media dengan memutarbalikkan fakta," jelas Roy Suryo saat dikonfirmasi Liputan6.com.

Diserobot dari Kanan

Begini Tampang Roy Suryo Saat Bahas Duit di DPR
Roy Suryo. (Liputan6.cm/Andrian M Tunay)

Roy Suryo kemudian menjabarkan kejadian versinya. Ia mengaku mobil yang ditumpanginya diserobot dari sebelah kanan saat hendak menuju ke salah satu stasiun TV swasta, Sabtu kemarin malam. 

Saat hendak mengajak pengendara tersebut pergi ke kantor polisi terdekat untuk menyelesaikan masalah, Roy Suryo mengklaim justru diajak ribut dan sang pengendara menggebrak kaca mobil.

 

Ke Stasiun TV

Unggahan Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)
Unggahan Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)

Kemudian, Roy Suryo pun menunggu orang tersebut di kantor stasiun televisi swasta karena harus melakukan siaran langsung.

"Tapi terus orangnya ngomel-ngomel dan pergi," kata dia.

Tidak Kenal

Ia memperkirakan pengendara mobil dan sosok yang memviralkan kabar tersebut adalah orang yang sama. 

"Kemungkinan orangnya sama. Maaf sekali lagi saya tidak kenal siapa dia, katanya artis sinetron, cuma karena enggak pernah nonton sinetron, jadi memang tidak kenal," ujar Roy.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya