Pablo Cikaso Bawakan Ulang Hits Era 2000-an dari The Adams dan White Shoes & The Couples Company

Raka Surya, orang di balik project musik Pablo Cikaso, bersama dengan Demajors merilis lagu “Konservatif” dan “Bersandar”.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 29 Jun 2021, 19:40 WIB
Diterbitkan 29 Jun 2021, 19:40 WIB
Pablo Cikaso
Raka Surya, orang di balik project musik Pablo Cikaso, bersama dengan Demajors merilis lagu “Konservatif” dan “Bersandar”. (ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Demajors telah mengumumkan perilisan rekaman pertama dari Pablo Cikaso. Raka Surya, orang di balik project musik Pablo Cikaso merilis lagu “Konservatif” dan “Bersandar”.

Seperti diketahui, "Konservatif" dari The Adams dan "Bersandar" milik White Shoes & The Couples Company memang begitu populer di era 2000-an. Raka Surya sendiri mengakui bahwa ia tumbuh besar bersama dengan lagu-lagu tersebut.

Hal itu lah yang kemudian mendasarinya membuat sebuah aransemen lagu dengan mengeksplor beragam bunyi serta budaya ke dalam karyanya.

Iseng-Iseng

Pablo Cikaso Bawakan Ulang Hits Era 2000-an dari The Adams dan White Shoes & The Couples Company
Pablo Cikaso Bawakan Ulang Hits Era 2000-an dari The Adams dan White Shoes & The Couples Company. (ist)... Selengkapnya

“Lagu milik The Adams dan White Shoes & The Couples Company tersebut pada awalnya saya rekam secara iseng-iseng, karena dulu saya memang tumbuh besar bersama lagu-lagu itu. Seiring dengan eksplorasi saya akan bunyi-bunyian serta budaya populer era ’80-an, keluarlah terjemahan sedemikian rupa, Lalu seperti biasa kemudian saya bagikan lewat YouTube,” jelas Raka Surya, sosok tunggal dibalik entitas Pablo Cikaso, melalui keterangan resmi yang diterima Liputan6.com.

Tak Terbayang

Pablo Cikaso Bawakan Ulang Hits Era 2000-an dari The Adams dan White Shoes & The Couples Company. (ist)
Pablo Cikaso Bawakan Ulang Hits Era 2000-an dari The Adams dan White Shoes & The Couples Company. (ist)... Selengkapnya

Adapun Saleh Husein selaku vokalis dan gitaris dari The Adams rupanya menyambut baik hasil karya Raka Surya ini.

“Tidak pernah terbayang sebelumnya lagu Konservatif digubah dengan gaya city pop '80-an itu jadi menarik. Pablo Cikaso memberikan tawaran mood yang berbeda, kreatif memaknai musiknya, dan bisa didengar dalam kondisi apa pun," tambahnya lagi.

Mewakili Zaman

Raka Surya (Pablo Cikaso)
Raka Surya (Pablo Cikaso). (ist)... Selengkapnya

Kini kedua rekaman lagu tersebut untuk pertama kalinya tersedia secara resmi, setelah Demajors membantu menyambungkannya dengan pihak pemilik lagu, grup musik The Adams dan White Shoes & The Couples Company. Kedua lagu ini ditemui di platform digital musik dunia dengan penyebutan Pablo Cikaso, The Adams - Konservatif (Pablo Cikaso Version) dan Pablo Cikaso, White Shoes & The CouplesCompany - Bersandar (Pablo Cikaso Remix).

“Kami di Demajors terpikat dengan paket unik yang ditawarkan entitas Pablo Cikaso, estetika khas seni internet yang dia bangun, selain tentunya musiknya yang memang menarik, mewakili jaman. Juga sekalian menjadi latihan praktik HAKI jaman sekarang, ‘meresmikan’ kegiatan membagi karya yang secara alami tumbuh di media sosial,” ujar David Tarigan, A&R dari label rekaman Demajors.

Piringan Hitam

Lagu rekaman “Konservatif” dan “Bersandar” dari Pablo Cikaso rencananya juga akan tersedia dalam format piringan hitam dalam waktu dekat. Pablo Cikaso pun sedang menyiapkan materi-materi besutan sendiri untuk rencana album debutnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya