Chacha Frederica dan Suami Juga Positif Covid-19

Chacha Frederica juga terinfeksi Covid-19.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 08 Jul 2021, 11:30 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2021, 11:30 WIB
Chacha Frederica dan Dico Ganinduto (ist/ Munady Widjaja)
Chacha Frederica dan Dico Ganinduto (ist/ Munady Widjaja)

Liputan6.com, Jakarta - Chacha Frederica menambah panjang daftar artis yang terinfeksi Covid-19. Selain dirinya, suaminya yang merupakan Bupati Kendal, Dico Ganinduto juga dinyatakan positif.

Melalui Instagram-nya, sahabat Nia Ramadhani ini mengungkap bahwa ibundanya yang terlebih dahulu dinyatakan positif. Setelah itu, wanita berhijab ini melakukan tracing.

"Sudah tiga hari nggak enak badan, ini hari ketiga. Semenjak mama positif, aku swab sekali barengan sama mama, hasilnya negatif. Habis itu aku tracing," kata bintang sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu, Rabu (7/7/2021) malam.

Tak Enak Badan

Chacha Frederica
[Foto: Instagram Chacha Frederica]

Meski hasil swab dinyatakan negatif, namun Chacha Frederica masih merasakan gejala. Tes PCR kembali dilakukan untuk ketiga kalinya.

"Setelah mama di RS berapa hari kemudian alhamdulillah nggak apa-apa tapi sekarang aku lagi nggak enak badan. Nggak tahu sih, bismillah nanti lihat saja hasilnya. Doain. Berarti ini swab ketiga setelah bareng sama mama yang pertama," paparnya.

Positif

Dico Ganinduto
[Foto: Instagram Chacha Frederica]

Tak lama kemudian hasil tes PCR keluar. Pemilik nama asli Wynne Frederica ini dinyatakan positif Covid-19. "Bismillah tetap semangat. Minta doanya semua," tulisnya dalam keterangan foto hasil tes PCR.

Suami Juga Positif

Sama seperti dirinya, sang suami juga dinyatakan positif Covid-19.

"Doain kami semua ya. Qaadarullah hasil Mas Bup @dicoganinduto positive juga. Dia lagi mau cari masker keluar kama, ya Rabb," tulisnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya