Ussy Sulistiawaty Tak Menyangka Kasus Pencurian Spion Diproses Polisi, Padahal Tak Buat Laporan

Ussy Sulistiawaty sendiri mengaku tak menyangka kasus pencurian spion mobil adiknya menjadi sedimikian ramai. Malahan ia mengatakan bahwa dari pihak kepolisian sempat mendatanginya untuk memproses masalah pencurian ini.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 22 Jul 2021, 14:29 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2021, 13:30 WIB
[Fimela] Ussy Sulistiawaty
Ussy Sulistiawaty (Instagram/ussypratama)

Liputan6.com, Jakarta Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama baru saja mengalami musibah. Spion mobil milik adiknya digondol maling saat tengah diparkir di depan kediaman Ussy dan Andhika di Jakarta Selatan.

Mereka kemudian mengunggah rekaman video CCTV saat maling yang berjumlah dua orang itu beraksi melakukan pencurian kaca spion mobil milik adiknya itu. Unggahan Ussy Sulistiawaty itu langsung ramai dan viral di media sosial.

Ussy Sulistiawaty sendiri mengaku tak menyangka kasus ini menjadi sedemikian ramai. Malahan ia mengatakan bahwa dari pihak kepolisian sempat mendatanginya untuk memproses masalah pencurian ini.

Tak Melaporkan

[Fimela] Ussy Sulistiawaty
Ussy Sulistiawaty (Instagram/ussypratama)

Padahal, Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama tidak melaporkan kasus ini ke pihak kepolisian.

"Nah aku sih nggak bikin laporan apa-apa ke polisi. Karena aku mikir ya sudah biasa aja, karena aku tag mungkin ya ke Info Cipete kalo gak salah. Mungkin direspons dan jadi ramai," kata Ussy Sulistiawaty dilansir dari tayangan YouTube Cumicumi, pada Kamis (22/7/2021)

 

Terima Kasih

[Fimela] Ussy Sulistiawaty
Ussy Sulistiawaty (Daniel Kampua/Fimela.com)

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah merespons masalah ini.

"Kemudian kemarin ada dari polres, dari polsek datang, terima kasih banyak pak polisi. Menurut mereka memang lagi marak curanmor, ya pencurian kaca spion lagi banyak," ungkapnya lagi.

 

Pelajaran

[Fimela] Ussy Sulistiawaty
Ussy Sulistiawaty (Instagram/ussypratama)

Ussy Sulistiawaty ingin pengalamannya ini bisa dijadikan pelajaran untuk masyarakat. Ke depannya, ia juga berharap tidak ada lagi kejadian serupa.

"Jadi viral ya semoga pencurinya takut ya, karena diintai polisi kan sekarang. Aku nggak berharap ini segini ramainya, cuma buat efek jera pelaku ya syukur kalau sampai ketangkep, nextnya gimana kan pak polisinya yang punya wewenang," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya