Liputan6.com, Jakarta - Pengusaha Medina Zein kini sedang terseret masalah dugaan utang piutang dari bisnis jual beli tas bermerrk yang ia jalankan. Dia diserang warganet gara-gara masalah ini.
Namun, sepertinya tak hanya dirinya sendiri yang di-bully warganet. Anggota keluarganya juga mendapat perlakuan yang sama.
"Netizen yang maha benar, nggak usah bully keluarga aku atau kakak-kakak aku atau teman-teman aku!! Pada nggak ada kerjaan ya ngurusin hidup orang?" tulis istri Lukman Azhari di Instagram Stories, Rabu (1/8/2021).
Advertisement
Dia minta agar pihak-pihak yang merasa dirugikan untuk menyelesaikan masalah dengan bantuan pihak kepolisian.
Baca Juga
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Lapor Polisi
"Kalau memang saya berutang dan menjual barang tidak sesuai ya laporkan saja ke pihak berwajib kan pintu mereka terbuka lebar. Kenapa koar-koar sampai yang nggak kenal aja ikut-ikutan?" jelasnya,
"Mau banget masuk TV ya? Kasihan banget duuuhhh namanya utang bukan suatu hal pidana. Yang bully memang nggak punya utang zhay?" sambungnya.
Advertisement
Sindiran
Medina juga menyindir pihak yang dia duga ingin mendapatkan popularitas dari namanya. Namun, dia tidak terang-terangan menyebut identitas.
"Selamat ya kalian-kalian masuk TV diwawancara cieeee uhuy. Kalau nagih utang (kalau benar utang ya) ke rumah atau ke polisi aja lapor. Ngapain ke acara TV, pengin terkenal?" tulisnya lagi.
Awal Mula
Masalah ini berawal dari Rachel Vennya yang menagih uang kepada Medina Zein di media sosial terkait transaksi jual beli tas branded yang belum sepenuhnya dibayar. Rupanya, Citra Kirana juga menghadapi masalah serupa, dan ikut menagih pada Medina.
Setelahnya, beberapa sosialita juga menagih utang pada Medina Zein terkait transaksi jual beli tas branded. Bahkan, dia juga dituduh menjual tas KW.
Advertisement