Liputan6.com, Jakarta Jumper yang dirilis pada tahun 2008 silam, merupakan sebuah film garapan Amerika Serikat. Film Jumper mengangkat 4 genre sekaligus, diantaranya action, adventure, sci-fi, dan thriller.
Baca Juga
Advertisement
Film yang disutradarai oleh Doug Liman dan ditulis oleh David S. Goyer, Jim Uhls, dan Simon Kinberg ini berdurasi 1 jam dan 28 menit, dan menggandeng sederet artis Holywood populer seperti Hayden Christensen, Jamie Bell, Rachel Bilson dan Samuel L Jackson.
Film ini dirilis perdana pada 14 Februari 2008 secara serentak, mulai dari Canada hingga Indonesia, Film ini berhasil meraup pendapatan sebanyak 225,1 juta USD atau setara dengan 3,2 triliun Rupiah.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Kemampuan Teleportasi
Kisah film Jumper berpangkal tentang Hayden Christensen selaku David Rice yang memiliki kemampuan lebih untuk bisa teleportasi, David Rice tingggal di Ann Arbor, Michigan. Dia sudah ditinggalkan ibunya ketika dia masih berusia lima tahun, ia juga tidak memiliki hubungan yang baik dengan ayahnya.
Ia memiliki teman di sekolahnya yaitu Millie Harris (Rachel Bilson). Seiring berjalannya waktu, David mulai menyukai Millie.
Ketika David memberikan bola salju yang di dalamnya terdapat patung Menara Eiffel kepada Millie. Namun datanglah sang pengganggu, bernama Mark Kobold (Teddy Dunn). Ia melemparkan bola salju tersebut ke sungai yang membeku. Ketika David mencoba untuk meraih bola salju itu, es yang ia pijaki pecah dan ia pun terjatuh di bawah es tersebut.
Namun, tiba-tiba ia sudah berada di perpustakaan. Ia pun menyadari bawah ia memiliki kemampuan untuk bepindah ke tempat yang dia mau. Kemampuannya itu ia gunakan untuk melarikan diri dari rumah untuk pindah ke New York, dan juga merampok brankas bank.
Advertisement
Dikejar oleh Roland Cox
Delapan tahun kemudian, ia sudah memiliki kehidupan yang sangat mewah dan menyenangkan, ia tinggal di sebuah apartemen mewah di New York.
Ia juga menggunakan kekuatannya untuk melihat keindahan tempat-tempat eksotis di seluruh dunia.
Lalu, dia memutuskan untuk kembali ke Ann Arbor untuk mengunjungi Millie, dan mengajak Millie untuk pergi ke Roma.
Kemudian, saat David berada di Coliseum, ia bertemu dengan temannya yang merupakan seorang pelompat, yaitu Griffin (Jammie Bell). Griffin menjelaskan bahwa David sedang dalam keadaan berbahaya. Roland Cox (Samuel L. Jackson) bersama timnya sedang mencarinya.
Penulis : Azarine Natazia
Infografis Film Libur Lebaran
Advertisement