Batman Lebih Sakti dan Brutal di Trailer Baru Film The Batman

Dalam trailer baru film The Batman, terdapat banyak adegan aksi dan teka-teki yang mencekam.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 17 Okt 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2021, 14:30 WIB
The Batman
Adegan film The Batman. (Warner Bros / DC Entertainment)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Jelang penayangan pada Maret 2022 mendatang, film The Batman akhirnya telah memiliki trailer baru. Bila disimak, aksi Robert Pattinson dalam film ini tak kalah dengan versi Ben Affleck maupun Christian Bale.

Video bertema "Main Trailer" yang dirilis secara resmi oleh Warner Bros dan DC ini, juga menampilkan dua karakter musuh Batman yang memiliki kepribadian berbeda.

Di film ini, Batman akan berhadapan dengan The Riddler yang misterius namun keji serta dengan Penguin yang licik namun kocak. Sejumlah adegan seru pun dipamerkan dalam trailer yang diputar selama program DC Fandome.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Dibuka oleh Musuh Utamanya

The Batman
Adegan dalam trailer The Batman. (Warner Bros / DC)... Selengkapnya

Trailer berdurasi 2 menit 35 ini dibuka dengan penampilan Riddler yang wajahnya tak diperlihatkan, sedang ditangkap polisi. Adegan pun menyorot simbol tanda tanya The Riddler yang muncul di cangkir kopinya.

Adegan kemudian beralih pada panggilan kepada Batman untuk memberantas gerombolan penjahat bertopeng. Batman pun terlihat marah kepada Riddler yang sedang dipenjara. Barulah setelah itu aksi-aksi seru dipamerkan.

 

Musuh Lain dan Rekan Satu-Satunya

Colin Farrell
Colin Farrell sebagai Penguin dalam The Batman. (Warner Bros)... Selengkapnya

Selama aksi seru di trailer ini, Batman terlihat berhadapan dengan Penguin yang terlihat licik namun memiliki perangai kocak. Selain itu, ditampilkan juga hubungan Batman dan rekan satu-satunya dalam film ini, Catwoman.

Menariknya, wajah Paul Dano sebagai The Riddler tak diperlihatkan sepanjang trailer. Terdapat sosok bertopeng yang diduga adalah karakter tersebut.

 

Lebih Brutal dan Kharismatik

The Batman
Adegan film The Batman. (Warner Bros / DC Entertainment)... Selengkapnya

Bila dibandingkan dengan Batman versi Ben Affleck maupun Christian Bale, Robert Pattinson sanggup membawakan perangai Batman dengan lebih brutal. Bahkan ketika ia menjadi Bruce Wayne pun, kharismanya tak kalah dengan versi-versi sebelumnya.

Trailer ini pun seolah memberi harapan bahwa di dalamnya akan ada banyak adegan aksi meskipun suasananya dibuat lebih suram dan mencekam. Batman pun memiliki kostum sakti yang membuatnya kebal peluru senapan mesin dan lebih leluasa dalam bergerak.

Teka-Teki

Sebelum trailer berakhir, terdapat kalimat yang merujuk pada teka-teki dari The Riddler untuk Batman. "Apakah hitam dan biru dan seluruh kematian? Kau," begitu kalimat dari salah satu aktor yang kemungkinan adalah Paul Dano sebagai Riddler.

Trailer lalu ditutup secara apik dengan kejar-kejaran mobil antara Penguin dan Batman. Terlihat bahwa Batmobile milik Batman tak kalah saktinya lantaran tahan ledakan dan berhasil membuat mobil Penguin terbalik.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya