Alasan Mengejutkan Ahmad Albar Ogah Main Film Bareng Rhoma Irama

Rhoma Irama dan Ahmad Albar dikenal berhubungan baik sejak dulu.

oleh Aditia Saputra diperbarui 16 Nov 2021, 16:30 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2021, 16:30 WIB
[Fimela] Ahmad Albar
Ahmad Albar (Youtube/Rhoma Irama Official)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dua musisi senior Ahmad Albar dan Rhoma Irama dikenal berseteru sejak lama. Namun, hal itu hanya ada di dunia musik. Antara dangdut dan rock memang sempat ada ketegangan antara penggemarnya.

Hal itu juga merembet ke dunia film. Pemilik nama asli Ahmad Syech Albar mengaku secara terang-terang mengaku ogah bermain film bersama Raja Dangdut itu. Di saat Ahmad Albar memuji banyaknya karya Rhoma di dunia film, Rhoma justru mengungkap sebuah fakta yang mengejutkan.

Menurut Rhoma sejak dulu Ahmad Albar tak pernah mau bermain film bersama dengannya. Padahal, dulu mereka sama-sama terkenal dan menjadi idola.

"Tapi ada yang lucu, soal film. 'Gua kalau diajak film sama Oma gua gak mau'," imbuh Rhoma menirukan Ahmad Albar di saluran YouTube Rhoma Irama Official dengan judul 'Bisikan Rhoma #11: Achmad Albar Ogah Main Film Sama Rhoma, Ada Apa Nih?!'.

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tertawa

[Fimela] Ahmad Albar
Ahmad Albar (Youtube/Rhoma Irama Official)... Selengkapnya

Mendengar ucapan Rhoma, Ahmad Albar memberikan penjelasan mengenai hal tersebut. Pernyataannya pun berhasil membuat ayah dari Ridho Rhoma tertawa sampai istighfar.

 

 

 

 

Penjelasan

[Fimela] Ahmad Albar
Ahmad Albar (Youtube/Rhoma Irama Official)... Selengkapnya

Rupanya, Ahmad Albar menebak bila dirinya bermain film bersama Rhoma, ia akan mendapat peran sebagai penjahat dan kalah di tangan Rhoma. Ia pun tak mau.

"Oh iya. Saya gak mau. Dia jagoannya, pasti buntut-buntutnya saya mati. Pasti itu, kalah. Jangan, mending kita temen-temen aja. Diajak main film sama dia pasti kalah," jelas Ahmad Albar.

 

Berteman Baik

Lelaki kelahiran Surabaya, 16 Juli 1946 itu sebenarnya memiliki hubungan yang baik dengan Rhoma. Mereka kerap nongkrong bareng.

"Yang saya kenal dulu Rhoma selalu di film-film. Sebelum saya tinggal di daerah Slipi waktu itu dan sering bergaul dengan Ida Royani, apa itu semua artis-artis itu," terang Ahmad Albar.

"Kita masih sempat gabung waktu itu. Sering jalan, banyak filmnya (Rhoma)," sambung rocker yang masih eksis di dunia musik Tanah Air itu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya