Citra Kirana dan Rezky Aditya Berencana Punya Anak Lagi Setelah Ultah Pernikahan ke-3

Di tengah kebahagiaan Citra Kirana dan Rezky Aditya memiliki anak pertama, banyak pihak yang menanyakan seputar momongan kedua.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 08 Jan 2022, 20:30 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2022, 20:30 WIB
Luangkan Waktu Berdua, Ini 6 Potret Manis Citra Kirana dan Rezky Aditya
Potret Manis Citra Kirana dan Rezky Aditya. (Sumber: Instagram.com/citraiki)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Citra Kirana dan Rezky Aditya kini masih sibuk mengurus anak pertama mereka, Athar, yang sudah memasuki usia 1 tahun lebih. Di tengah kebahagiaan itu, banyak pihak yang menanyakan seputar momongan kedua.

Pasangan ini pun sempat memperlihatkan hasil test pack belum lama ini kepada para penggemar mereka melalui vlog mereka. Namun, hasilnya masih negatif. Alhasil, Ciki dan Rezky Aditya pun memiliki rencana baru.

Dalam sebuah perbincangan bersama Irwansyah dan Zaskia Sungkar, Ciki dan Rezky berniat untuk memiliki anak kedua setelah ulang tahun pernikahan mereka yang ketiga.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Rencana Punya Anak Kedua

Rezky Aditya dan Citra Kirana
Rezky Aditya dan Citra Kirana (Instagram/citraciki)... Selengkapnya

"Penginnya sih pas jadian (anniversary pernikahan) yang ketiga tahun," ujar Citra Kirana seperti disampaikannya melalui kanal YouTube The Sungkars Family, Jumat (7/1/2022).

 

Didukung Suami

Citra Kirana - Rezky Aditya (Foto: Instagram/@citraciki)
Citra Kirana - Rezky Aditya (Foto: Instagram/@citraciki)... Selengkapnya

Keinginan Ciki itu mendapat dukungan dari suami. Rezky Aditya juga berharap agar anak kedua mereka sudah hadir setelah ulang tahun pernikahan yang ketiga. Namun, ada satu catatan dari Rezky.

 

Tak Masalah Istri Tiba-Tiba Hamil

"Penginnya pas tiga tahun pernikahan. Sekarang biar puas sama Athar, biar fokus. Inginnya begitu," kata Rezky.

"Tapi kalau misalkan tiba-tiba dikasih, ya sudah," lanjutnya.

 

Pertanda dari Athar

Sebelumnya, Ciki dan Rezky sempat menyampaikan bahwa Athar beberapa kali menunjukkan gelagat tak biasa yang diyakini oleh ayah dan ibunya sebagai pertanda akan memiliki adik.

Menurut mereka, Athar kerap melakukan gerakan menunduk sambil memutar kepala seperti hendak melihat ke arah belakang. Ciki menerangkan bahwa pertanda seperti itu berasal dari salah satu kepercayaan nenek moyang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya