Duh, Postingan Nassar Bikin Heboh Warganet

Sontak pernyataan tersebut memunculkan banyak pertanyaan dari rekan sesama artis. Salah satunya dari pedangdut Inul Daratista.

oleh stella maris diperbarui 02 Mar 2022, 19:48 WIB
Diterbitkan 02 Mar 2022, 19:43 WIB
Nassar
Nassar/@awanpotret17 via Instagram @kingnassar88.

Liputan6.com, Jakarta Nassar Fahad Ahmad Sungkar atau akrab disapa dengan nama panggung King Nassar, memulai kariernya pada 2004. Saat itu, Nassar mengikuti ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Indonesia. 

Usaha dan perjuangannya menjadi penyanyi dangdut membuahkan hasil, hingga akhirnya Nassar lolos menjadi runner up di ajang tersebut. Kini, Nassar pun bukan hanya menjadi penyanyi yang diundang dari satu program tv ke program tv lainnya. 

Dia juga kerap mengisi sejumlah acara offline bahkan menjadi juri di ajang pencarian bakat penyanyi dangdut. Nggak jarang, setiap aktivitasnya diunggahnya ke akun media sosial miliknya. 

Jika biasanya Nassar mengunggah aktivitasnya atau foto diri, dilengkapi caption menarik hingga menggelitik, tapi kali ini ada yang bikin heboh dari postingan-nya. 

Ya, dalam postingan di akun Instagramnya, pria berusia 34 tahun itu menyebut kalau dia nggak ingin lagi dipanggil King Nassar. 

Nassar/@kingnassar88.
Nassar/@kingnassar88.

Sontak pernyataan tersebut memunculkan banyak pertanyaan dari rekan sesama artis. Salah satunya dari pedangdut Inul Daratista. 

Komentar Inul Daratista
Komentar Inul Daratista.

Selain Inul, artis lain juga ikut mengomentari postingan Nassar. Salah satunya adalah pedangdut Reza Zakarya yang menyarankan agar Nassar dipanggil Master. 

Komentar Reza Zakarya
Komentar Reza Zakarya.

Nggak hanya itu saja, warganet alias netizen pun ikut berkomentar mengenai keputusan Nassar yang ogah dipanggil King lagi. Pemilik akun @gefbril menulis: Aduh kenapaa nih oppa? Jadi penasaran. Selain itu akun @ucusrr menulis: Kenapa atuh king?? Kan udah melekat banget itu panggilan buat kak Nassar. 

Akun @nurlaila0763 mengatakan Kenapa? Ada yg lg dipikirin ya King Nassar, yg udah lewat biarin aja, jgn di liat lg.

Berkaitan dengan unggahannya di akun Instagram, sampai dengan saat ini belum ada klarifikasi dari Nassar. Alhasil, netizen pun masih terus bertanya-tanya sebenarnya ada apa dengan keputusan Nassar itu. 

 

(*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya