Reaksi Will Smith Dihukum 10 Tahun Tak Boleh Datang ke Acara Oscar Gara-gara Menampar Chris Rock

Will Smith legawa menerima vonis yang dijatuhkan Komite The Academy, yakni 10 tahun dilarang tampil di acara Oscar terhitung sejak 8 April 2022.

oleh Wayan Diananto diperbarui 10 Apr 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2022, 08:00 WIB
Will Smith dalam Piala Oscar 2022. (Evan Agostini/Invision/AP)
Will Smith dalam Piala Oscar 2022. (Evan Agostini/Invision/AP)

Liputan6.com, Jakarta Aksi Will Smith menampar Chris Rock di panggung Oscar 2022 rupanya berdampak serius. Melalui rapat Dewan Gubernur Komite The Academy yang digelar pekan ini, suami Jada Pinkett Smith divonis 10 tahun tidak boleh mendatangi acara Oscar.

Acara Oscar yang dimaksud tak sebatas pengumuman nominasi dan malam puncak Academy Awards, tapi juga program turunannya yang melibatkan undangan baik daring maupun luring.

“Kami telah memutuskan, untuk jangka waktu 10 tahun sejak 8 April 2022, Tuan Smith tidak diizinkan menghadiri acara atau program Academy apapun, baik langsung atau virtual, tak terbatas pada Academy Awards,” ujar Presiden The Academy, David Rubin, dan CEO The Academy, Dawn Hudson, kami lansir dari The Hollywood Reporter, 8 April 2022.

Dalam kesempatan itu, Komite The Academy meminta maaf kepada publik karena kecolongan pada malam puncak Oscar 2022 yang disiarkan langsung ke seluruh dunia.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Reaksi The Academy

Piala Oscar. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @The_Academy)
Piala Oscar. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @The_Academy)

Tak hanya itu, The Academy berterima kasih kepada Chris Rock karena tetap tenang dan menjalankan tugasnya, meski ditampar di muka publik dengan disaksikan miliaran pasang mata.

“Kami ingin berterima kasih yang mendalam kepada Tuan Rock karena menjaga ketenangannya dalam keadaan tersebut. Kami juga berterima kasih kepada tuan rumah, nominasi, presenter, dan pemenang atas ketenangan serta keanggunan mereka selama acara,” imbuhnya.


Reaksi Will Smith

Will Smith dan Jada Pinkett Smith. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @TheAcademy)
Will Smith dan Jada Pinkett Smith. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @TheAcademy)

Tak lama setelah vonis 10 tahun berkumandang, Will Smith bereaksi. CNN pada Jumat (8/4/2022) mengabarkan, bintang film Men In Black dan Bad Boys For Life legawa atas putusan Komite The Academy.

“Saya menerima dan menghormati keputusan The Academy,” kata Will Smith yang menang Pemeran Utama Pria Terbaik lewat film King Richard, dalam pergelaran Oscar tahun ini.

 


Reaksi Chris Rock

Chris Rock ditampar Will Smith di Piala Oscar 2022. (AP Photo/Chris Pizzello)
Chris Rock ditampar Will Smith di Piala Oscar 2022. (AP Photo/Chris Pizzello)

Beberapa hari setelah ditampar Will Smith, Chris Rock muncul dalam acara komedi di Boston, AS, sebagai bagian dari rangkaian tur “Matinya Ego.” Ia mengingatkan publik bahwa kemunculannya ini tak akan membahas insiden Oscar 2022.

“Saya masih memproses apa yang terjadi, jadi pada suatu saat saya akan membicarakan hal tersebut. Itu akan jadi (topik) serius dan lucu, tapi sekarang aku akan menceritakan beberapa lelucon,” ocehnya, diwartakan CNN.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya