Indah Permatasari Melahirkan, Akhirnya Bedah Cesar Setelah Jalani Induksi 24 Jam

Indah Permatasari melahirkan anak pertama pada 1 September 2022. Kabar ini dikonfirmasi sang suami, Arie Kriting lewat akun Instagram terverifikasinya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 03 Sep 2022, 16:00 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2022, 16:00 WIB
6 Potret Indah Permatasari dan Arie Kriting Ke Bromo, Syuting Film Kejar Mimpi Gas Pol
Indah Permatasari dan Arie Kriting (Sumber: Instagram/indahpermatas)

Liputan6.com, Jakarta Indah Permatasari melahirkan anak pertama. Kabar ini dikonfirmasi sang suami, Arie Kriting lewat akun Instagram terverifikasinya, Sabtu (3/9/2022) seraya mengunggah video proses bersalin.

Tampak dalam video, persalinan Indah Permatasari berlangsung di Mandaya Royal Hospital Puri, Karang Tengah, Tangerang, Kamis (1/9/2022). Jenis kelamin dan nama sang buah hati belum diumumkan.

Namun, Indah Permatasari berbagi cerita soal perubahan rencana metode bersalin. Mulanya, ia ingin bersalin normal. Di tengah jalan, tim medis merekomendasikan bedah cesar.

“Hai jadinya kayaknya kita cesar deh ha ha ha! Aku sih aman-aman saja yang mana terbaiknya. Karena aku juga sudah diinduksi 1 kali 24 jam,” Indah Permatasari mengabarkan.

 

Daripada Bayinya Stres

Unggahan Arie Kriting soal Indah Permatasari melahirkan. (Foto: Dok. Instagram @arie_kriting)
Unggahan Arie Kriting soal Indah Permatasari melahirkan. (Foto: Dok. Instagram @arie_kriting)

“Kata dokter kayak, daripada bayinya stres, terus jadi ke mana-mana akhirnya memutuskan untuk cesar saja,” aktris kelahiran Makassar, 16 Mei 1997 ini menambahkan.

Bersama video ini, Arie Kriting mengucap syukur kepada Sang Khalik karena anak pertama lahir dengan sehat dan selamat. Ia dan Indah Permatasari siap memulai babak baru sebagai orangtua.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Terima Kasih Ya Allah

Alhamdulillah. Terima kasih Ya Allah. Telah lahir buah hati kami dengan selamat. Terima kasih untuk doa teman-teman semua, sehingga kami bisa sampai pada titik ini,” ia menulis.

Semoga kami bisa menjalankan peran sebagai orang tua dengan baik, dan menjalankan kewajiban untuk membesarkan titipan Allah SWT ini dengan penuh kasih sayang. Semoga hal baik menyertai kita semua,” Arie Kriting berharap.

 

Kebanjiran Ucapan Selamat

Arie Kriting berterima kasih kepada tim medis dan pihak rumah sakit yang sigap membantu persalinan pertama Indah Permatasari. Ia juga berterima kasih kepada sahabat dan masyarakat Tanah Air.

Sejumlah selebritas menyelamati. “Selamat,” seru Morgan Oey di kolom komentar. “Barakallah, selamat adinda. Selamat kepada keluarga yang berbahagia,” penulis Asma Nadia menyahut.

Infografis 8 Cara Cegah Bayi Baru Lahir Tertular Covid-19
Infografis 8 Cara Cegah Bayi Baru Lahir Tertular Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya