Crayon Shinchan dan Kreator Indonesia Tahilalats Kolaborasi untuk Ultah ke-30

Beberapa gambar yang isinya kebersamaan karakter Tahilalats dengan karakter Shinchan dari manga Crayon Shinchan karya mendiang mangaka Yoshito Usui.

Liputan6.com, Jakarta Tahilalats, salah satu konten kreator ternama yang juga terdaftar sebagai intellectual property di Indonesia, baru saja mengumumkan kolaborasinya dengan anime Crayon Shinchan. Kabar itu disampaikan oleh akun Instagram @volix.media bersama sejumlah unggahan.

Dalam unggahannya, terlihat beberapa gambar yang isinya adalah kebersamaan karakter Tahilalats dengan karakter Shinchan dari manga Crayon Shinchan karya mendiang mangaka Yoshito Usui. Gambar-gambar itu dikemas dalam format anime.

Tak cuma berdua dengan Shinchan, terdapat juga gambar lain berisi karakter Tahilalats sedang bejoget dengan ayah, ibu, dan adik Shinchan serta anjing peliharaannya, Shiro. Terdapat pula pose Shinchan dan Tahilalats beraksi menggunakan kostum bersama Pahlawan Bertopeng.

Dalam pengumumannya, kolaborasi tersebut nantinya akan segera dirilis secara resmi. Sejumlah konten dan juga fitur-fitur lain turut melengkapi kolaborasi ini. Disebutkan juga kapan kolaborasi ini akan diluncurkan secara resmi.

 

Isi Pengumuman

"Tahilalats baru saja mengumumkan serangkaian kolaborasi dengan karakter terkenal Jepang Crayon Shinchan yang akan dirilis. Kolaborasi ini untuk merayakan 30 tahun Crayon Shinchan," begitu administrator akun Instagram @volix.media mengumumkan kolaborasi ini dalam bahasa Inggris, Selasa (4/10/2022).

"Kolaborasi tersebut akan bervariasi dari konten khusus di media sosial, kolaborasi merek, dan aktivasi acara khusus. Kolaborasi ini akan dimulai pada Desember 2022," sambung mereka.

"Simak beberapa ilustrasi keren karakter Tahilalats dan Crayon Shinchan di atas! Gak sabar nunggu kolaborasinya keluar #VOLIX #CultivateYouthCulture [Courtesy of @tahilalats, Usui Yoshito]," tutup mereka.

Helena Irma K, Regional Director Animation International Indonesia mengatakan kesamaan DNA dalam segi humor dan pasar membuat Crayon Shinchan dan Tahilalats bersemangatuntuk melakukan kerja sama ini dan ditambah dalam rangka perayaan 30th Anniversary of Shinchan jadi kita ingin menampilkan sesuatu yang berbeda.

"Tahilalats dan Crayon Shinchanakan segera meluncurkan rangkaian kolaborasi untuk memuaskan penggemar dan melepas kerinduan akan karakter Crayon Shinchan," tutur Helena dalam keterangan tertulisnya, baru-baru ini.

Kolaborasi antara kedua tokoh komik ikonik ini akan dimulai pada bulan Oktober 2022 ini, serta akan diwujudkan dalam beberapa aktivitas, diantaranya pembuatan spesial konten di media sosial dan kerja sama dengan lebih dari 15 merek ternama. Tak hanya itu, Tahilalats danCrayon Shinchan juga akan menggelar surprise event pada Desember 2022 mendatang.