Liputan6.com, Seoul - Big Hit Music merilis pernyataan lanjutan mengenai tugas wajib militer alias wamil yang akan dijalani Jin BTS. “Jin akan masuk wamil sebagai tentara aktif untuk memenuhi kewajibannya di bidang militer,” begitu pernyataan agensi di bawah HYBE tersebut.
Big Hit Music juga kembali mewanti-wanti bahwa tak akan ada acara resmi khusus pada hari di mana Jin akan masuk wamil. Media bahkan juga diminta menahan diri untuk hadir dalam event ini.
“Pada hari itu, lokasi ini diperkirakan akan sangat pada dengan para tentara yang mendaftar, anggota keluarga, dan sejumlah penggemar. Kami meminta media untuk menahan diri dari mengunjungi lokasi tersebut,” tutur perwakilan Big Hit Music.
Advertisement
Hal ini dilakukan demi mencegah terjadinya risiko kecelakaan akibar kerumunan.
Baca Juga
Dalam Mobil, Tanpa Menyapa
“Demi mencegah terjadi kecelakaan yang disebabkan desak-desakan, Jin akan masuk ke lokasi training center dengan menggunakan mobil, tanpa menyapa media atau fans secara terpisah,” begitu pernyataan Big Hit.
Ditambahkan bahwa karena kondisi di venue, Big Hit juga memohon pengertian karena tak akan disediakan ruang tunggu terpisah untuk para jurnalis.
Advertisement
Diharap Tak Datang
Sebelumnya, pihak label sudah mewanti-wanti bahwa momen wamil Jin hanya akan disaksikan kalangan militer dan pihak keluarga.
“Untuk mencegah masalah yang mungkin terjadi karena kerumunan orang, kami meminta penggemar untuk tidak mendatangi lokasi. Daripada itu, kami meminta Anda untuk menyimpan kata-kata dukungan dan perpisahan hangat di hati Anda.”
Rambut Cepak
Sementara itu dua hari jelang keberangkatannya, Jin BTS muncul dengan gaya rambut cepak khas militer.
Jin membagikan selfie terbarunya di platform Weverse pada Minggu (11/12/2022). Dalam foto tersebut Jin tampil kasual dengan t-shirt hitam, dan rambut cepak.
“Hehehehehe ini lebih imut dari yang kuduga,” tulisnya menyertai foto ini.
Advertisement