Kabar Kaesang Pangarep Bantu Biaya Pengobatan Indra Bekti adalah Hoaks

Kaesang Pangarep diisukan berdonasi untuk Indra Bekti. Namun kabar ini tidak benar.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 06 Jan 2023, 10:30 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2023, 10:30 WIB
[Fimela] Indra Bekti
(Daniel Kampua/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Aldila Jelita membuka donasi untuk biaya pengobatan suaminya, Indra Bekti. Kamis (5/1/2023), tersiar kabar Kaesang Pangarep juga memberi bantuan untuk presenter kondang tersebut.

Terkait hal ini, adik Indra Bekti, Cipta, meluruskan. Menurutnya, kabar tersebut sama sekali tidak benar. Tidak ada donasi dari Kaesang untuk Bekti.

"Itu hoaks, hoaks banget itu," tutur Cipta dikutip dari YouTube Cumicumi, Jumat (6/1/2022) pagi.

Selain itu, ada pula kabar bahwa anak bungsu peresiden Jokowi itu datang menjenguk. Lagi-lagi kabar ini dibantah Cipta. "Enggak benar," ungkapnya.

Keakraban

[Bintang] Indra Bekti
Meski demikian, presenter kondang itu melihat bahwa kematian anaknya merupakan suratan takdir, yang mau tidak mau harus diterima dengan lapang dada dan ikhlas. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Hingga saat ini, pihak keluarga tidak berkomunikasi dengan Kaesang Pangarep. Lantas apakah selama ini Kaesang dan Bekti berteman dekat?

"Kalau ditanya kedekatannya seperti apa saya juga belum lihat, kurang tahu. Tapi pernah komunikasi, ngobrol," kata Cipta.

Donasi dari Raffi?

Lebih lanjut, ada juga isu bahwa Raffi Ahmad telah memberikan donasi untuk Indra Bekti. Cipta juga tidak bisa membenarkan atau menyanggah kabar ini.

"Oh kalau itu saya enggak tahu, silakan tanya pihak manajemen. Saya kurang tahu," ujar adik Indra Bekti.

Tidak Khawatir

Sementara itu, kini Aldila Jelita ingin mengurangi rasa khawatir terhadap biaya pengobatan suaminya. Atas bantuan Tuhan, dia yakin bisa melewati ujian ini.

"Enggaklah (khawatir biaya membengkak). Insyaallah ada jalannya, Tuhan itu ada. Dari awal sampai terakhir ini masyaallah banyak yang bantu karena Mas Bekti itu baik," ujarnya dalam sebuah wawancara.

Infografis Akar Bajakah dari Kalimantan Bisa Sembuhkan Kanker?
Infografis Akar Bajakah dari Kalimantan Bisa Sembuhkan Kanker? (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya