Sinopsis Resident Evil Extinction Tayang di TV Malam Ini, Misi Alice Mencari Wilayah yang Bebas Virus Zombie

Berikut sinopsis Resident Evil Extinction tayang Bioskop Trans TV malam ini, Kamis 16 Maret 2023 pukul 21.45 WIB.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 16 Mar 2023, 19:30 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2023, 19:30 WIB
Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)
Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Film Resident Evil Extinction tayang di Bioskop Trans TV hari ini, Kamis, 16 Maret 2023 mulai pukul 21.45 WIB. Rilis 2007, film ini merupakan jilid ketiga Resident Evil yang memasang Milla Jovovich sebagai karakter utama, Alice. Berikut sinopsis Resident Evil Extinction dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber. Peringatan, tulisan ini berisi spoiler atau bocoran cerita sampai akhir film.

Film dibuka dengan sosok Alice terbangun di rumah mewah seperti adegan di film perdana. Alice berusaha melarikan. Ia ternyata memiliki kekuatan telekinesis yang bisa mengalahkan penjaga. Namun Alice menginjak ranjau hingga tewas. Terungkap bahwa adegan pembuka ini hanya merupakan simulasi dari Project Alice rekaan Umbrella Corporation. Diperlihatkan ada puluhan ‘mayat’ Alice yang gagal melarikan diri.

Dikisahkan bahwa virus Zombie makin menyebar luas dan tak hanya menewaskan manusia namun juga mengancam merusak lingkungan dalam lima tahun ke depan. Umbrella berusaha menutupi keterlibatan mereka dalam kontaminasi zombie yang bermula di Raccoon City. Di sisi lain, Alice tengah mengembara di sisi barat daya AS. Usai mengalahkan keluarga perampok, Alice menemukan informasi bahwa ada kawasan di Alaska yang masih aman dari virus Zombie.

Pada momen bersamaan, ada rombongan yang dipimpin oleh Claire Redfield bersama beberapa warga Raccoon City yang selamat dari film sebelumnya, Carlos Oliveira dan LJ Wade yang juga mencari tempat aman. LJ diserang zombie dan digigit tapi merahasiakan dari rombongan lain. Tak lama kemudian, Claire dkk diserang kawanan burung yang sudah terinfeksi virus Zombie. Alice melihat ini dan membantu mereka dengan kemampuan telekinesisnya. Alice lalu memberi tahu soal Alaska, hingga mereka sepakat menuju ke sana bersama.

Dilacak

Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)
Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)... Selengkapnya

Sementara itu, pihak Umbrella berhasil melacak keberadaan Alice saat wanita ini memakai kekuatan telekinesis. Dr. Isaacs terobsesi menemukan Alice. Pemilik Umbrella yang berada di Tokyo, Wasker, memerintahkan anak buahnya yakni Alexander Slater untuk mengawasi Isaacs agar tidak berbuat di luar perintahnya.

Isaacs nekat mengirim zombie untuk menyerang rombongan Alice. LJ berubah jadi zombie dan mengigit Carlos. Alice melacak Isaacs. Dalam sebuah pertempuran, Isaacs pun digigit zombie hingga jadi Tyrant, zombie yang sangat kuat.

Kembaran

Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)
Adegan film Resident Evil Extinction (Foto: Screen Gems via IMDB.com)... Selengkapnya

Alice berhasil menembus sebuah ruangan yang terdapat hologram Ratu Putih, kembaran Ratu Merah. Ratu Putih menyebut bahwa darah Alice bisa menyembuhkan mereka yang terinfeksi virus zombie.

Alice lantas diserang Tyrant, namun berhasil membunuhnya  pakai teknologi laser pemotong (seperti di film pertama) usai melalui pergulatan sengit. Alice nyaris mati kena laser tapi salah satu klonanya mematikan sistem.

Kejar

Wesker yang berada di Tokyo menyebut bahwa seluruh pegawai di Amerika tak bisa dihubungi. Alice mendadak muncul, berkata ia dan klonanya siap mengejar Wesker.

Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital
Infografis Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya