Kiano Tiger Wong Putra Baim Wong yang Berusia 3 Tahun Bagi THR Lebaran dengan Cara yang Unik

Putra sulung Baim Wong, Kiano Tiger Wong memperlihatkan segepok uang 50 ribuan rupiah yang akan diberikan sebagai THR Lebaran.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 14 Apr 2023, 18:45 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2023, 18:45 WIB
Kiano Tiger Wong, putra sulung Baim Wong (Foto: Instagram/@baimwong)
Putra sulung Baim Wong, Kiano Tiger Wong memperlihatkan segepok uang 50 ribuan rupiah yang akan diberikan sebagai THR Lebaran. (Foto: Instagram/@baimwong)

Liputan6.com, Jakarta - Baim Wong, salah satu selebritis Tanah Air yang dikenal sebagai sosok yang dermawan. Ia kerap membagikan rezekinya kepada orang-orang yang membutuhkan. Baim Wong memperlihatkan kedermawanannya di depan sang putra sulung, Kiano Tiger Wong.

Sehingga anak berusia tiga tahun ini sudah mulai meniru perilaku sang ayah. Kiano Tiger Wong sudah bisa membagikan Tunjangan Hari Raya (THR) Lebaran.

Kiano Tiger Wong punya cara yang unik dalam membagikan THR Lebaran tersebut. Hal itu terlihat dari unggahan Baim Wong di akun Instagram terverifikasi miliknya, Jumat (14/4/2023).

Dalam video berdurasi singkat tersebut, tampak Kiano Tiger Wong memperlihatkan uang yang akan dibagikan bila bisa menjawab pertanyaan yang diberikan.

 

Kiano Tiger Wong Beri Pertanyaan Gampang-Gampang Susah

Kiano Tiger Wong, putra sulung Baim Wong (Foto: Instagram/@baimwong)
Kiano Tiger Wong, putra sulung Baim Wong (Foto: Instagram/@baimwong)

Pertanyaan yang Kiano Tiger Wong berikan kepada publik termasuk gampang-gampang susah untuk dijawab.

"Mau uang dari kakak enggak? Kasih tahu dong, dua kata buat kakak," begitu pertanyaan yang diajukan oleh Kiano Tiger Wong. 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kiano Tiger Wong Pamer Segepok Uang Rp50 Ribuan

Kiano Tiger Wong, putra sulung Baim Wong (Foto: Instagram/@baimwong)
Kiano Tiger Wong, putra sulung Baim Wong (Foto: Instagram/@baimwong)

Duduk di pangkuan Baim Wong, Kiano Tiger Wong pun memperlihatkan segepok uang senilai Rp50 ribu yang akan diberikan bila jawaban para warganet sesuai dengan keinginannya.

"Nih uangnya," pamer Kiano Tiger Wong. Ia memperlihatkan ke kamera uang-uangnya tersebut.

 

Kiano Tiger Wong Disebut Anak Cerdas dan Suka Berbagi

Baim Wong
Itulah salah satu cara baim memberikan rezeki para orang yang dikehendaki. Unggahan tersebut mendapat banyak pujian dan doa dari warganet. [Instagram/baimwong]

Tak sedikit warganet yang ingin mendapatkan THR Lebaran dari Kiano Tiger Wong. Mereka pun berusaha untuk memberikan jawaban di kolom komentar.

Dari banyaknya jawaban warganet, mereka memuji kecerdasan dan juga kebaikan Kiano Tiger Wong yang sudah bisa berbagi di usia dini.

"Masyaallah Tabakarallah Kaka No anak Sholeh, anak pinter, dermawan, suka berbagi, hati nya lembut banget sayang sama Adek Ho mama pau @paula_verhoeven papa wong @baimwong ❤️ sehat selalu Kaka No, Adek Ho, mama pau, sama papa wong🥰 semoga puasanya lancar.. amiin!" tulis akun @ek******8.

"Anak sholeh...anak cerdas.. Anak yg sangat peka terhadap orang yg sangat membutuhkan ... 🥰🥰 @baimwong," tambah akun @he***********a.

"@baimwong Masya Allah, anak baik anak pintar, Sholeh, dermawan sama kaya ayah nya,❤️❤️ semoga sehat selalu, d murah kan rezeki nya biar kita semua kena cipratan rezeki dan dapat THR dari kiano, aminnn ya Allah 🤲🤲," timpal akun @sr************0.

 

Infografis: Masjid-Masjid Besar di Indonesia
Infografis: Masjid-Masjid Besar di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya