Atalia Praratya Pakai Baju Merah Gonjreng di Pernikahan Sahrul Gunawan: Ya Allah, Salah Kostum, Maafkan...

Atalia Praratya sepertinya tidak tahu kalau diimbau mengenakan baju berwarna pastel.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 07 Mei 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2023, 12:00 WIB
Atalia Praratya
Atalia Praratya (Foto: Instagram/ ataliapr)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Atalia Praratya jadi salah satu tamu yang hadir di pernikahan Sahrul Gunawan dengan Dine Mutiara Aziz di Gedong Putih, Cihideung, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (6/5/2023).

Dalam penikahan tersebut, kedua mempelai meminta tamu undangan untuk memakai busana berwarna pastel, mengikuti konsep acara. Namun istri Ridwan Kamil itu sepertinya tidak membaca imbauan dresscode tersebut.

Ternyata, istri gubernur Jabar ini malah mengenakan kebaya berwarna merah merona. Penampilan Atalia Praratya pun jelas mencolok di antara puluhan orang yang hadir dalam momen bahagia tersebut.

"Ya Allah salah kostummm🤣 Maafkannn. Acara pernikahan Sahrul Gunawan dan Teh Dine yang shadu dengan nuansa pastel. Loh kok ada yang merah?" tulis Atalia dalam Reels Instagram yang diunggah pada Minggu (7/5/2023). 

Doa Atalia untuk Pernikahan Sahrul

Atalia Praratya
Atalia Praratya (Foto: Instagram/ ataliapr)... Selengkapnya

Dalam kalimat berikutnya, Atalia Praratya pun mendoakan agar Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara Aziz menjadi keluarga yang sakinah dan selalu diliputi kebaikan dan kebahagiaan.

"Selamat atas pernikahan kang alul dan teh dine.. Semoga sakinah mawaddah warrahmah, happily ever after❤️❤️ Alhamdulillah tiasa obo nyenyak ya sekarang mah, kang alullll... Yuhuuuu," tutupnya.

Respons Warganet

Warganet pun mengomentari penampilan Atalia dengan beragam opini.

"Masya Allah meni gonjreng ibu 🤭 Tapi ah da tetep geulis atuh ibu mah, da senyumnya teaaa yg bikin ada manis-manisnya gitu 😍 (eh, pak Gubernur punten, abdi istri nya pak, sanes pameget )" kata salah satu netizen.

"Gpp buu.. paling cantik.. paling ngejreng sendiri.. pokonamah paling cetaaarr membahanaa," kata warganet lainnya.

"Yg baju merah jangan smpe lolos," tambah yang lain.

Akad Nikah Sahrul Gunawan

Akad nikah digelar dalam suasana khidmat. Sahrul Gunawan menikah dengan mahar atau maskawin berupa 1 karat berlian dan 100 gram emas. Ijab kabul melibatkan paman Dine Mutiara sebagai wali nikah.

Momen sakral ini disiarkan lewat kanal YouTube Dine with Sahrul Gunawan pada hari yang sama. Sejumlah tamu penting hadir antara lain Atalia Praratya, Dede Yusuf, dan ustaz Subki Al Bughury.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya