Gibran Rakabuming Raka Setuju dengan PKS, Kaesang Pangarep Jangan Maju Pilkada Wali Kota Depok

Tumben Gibran Rakabuming Raka setuju dengan PKS yang menolak Kaesang Pangarep sebagai calon Wali Kota Depok. Ia membeberkan sejumlah alasan.

oleh Wayan Diananto diperbarui 02 Jun 2023, 08:41 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2023, 08:40 WIB
Kaesang Pangarep
Tumben Gibran Rakabuming Raka setuju dengan PKS yang menolak Kaesang Pangarep sebagai calon Wali Kota Depok. Ia membeberkan sejumlah alasan. (Foto: Dok. Instagam @erinagudono)

Liputan6.com, Jakarta Akhirnya Gibran Rakabuming Raka buka suara soal isu Kaesang Pangarep terjun ke politik dan akan maju ke putaran Pilkada 2024 sebagai kandidat Wali Kota Depok, Jawa Barat.

Bintang film Sesuai Aplikasi itu rupanya tak setuju jika Kaesang Pangarep mencalonkan diri sebagai Wali Kota Depok. Alasannya, putra bungsu Jokowi bukan orang asli Depok.

Seperti diketahui, pekan ini, Partai Keadilan Sejahtera atau PKS menolak mengusung Kaesang Pangarep sebagai calon Wali Kota Depok. Kabar ini sempat jadi isu nasional.

Kepada awak media, Gibran Rakabuming Raka menyatakan setuju sekaligus membenarkan sikap PKS menolak Kaesang Pangarep sebagai calon Wali Kota Depok tahun depan.

Sudah Benar Saran PKS

Erina Gudono dan Kaesang Pangarep. (Foto: Dok. Instagram @erinagudono)
Erina Gudono dan Kaesang Pangarep. (Foto: Dok. Instagram @erinagudono)

“Sudah benar itu sarannya PKS. Saya setuju dengan PKS,” kata Gibran Rakabuming Raka kami lansir dari video wawancara di kanal YouTube Berita Surakarta, Kamis (1/6/2023).

“Ya logis saja, karena (Kaesang) bukan orang Depok. Kecuali kalau Kaesang dari kecil tinggal di Depok, sekolah di Depok, nah itu monggo (nyalon jadi Wali Kota Depok),” imbuhnya.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Antara Depok dan Jakarta

Gibran Rakabuming
Gibran mengaku telah memberikan klarifikasi berupa kronologi terkait pertemuannya dengan Prabowo beberapa waktu lalu. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Mendengar ini, para jurnalis lantas membandingkan Kaesang Pangarep dengan Jokowi yang bukan asli Jakarta namun maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. Akhirnya, ia menang.

“Kalau Jakarta kan kebanyakan pendatang, tapi terserah warga yang memilih. Bukan saya yang memutuskan. Tapi untuk kali ini saya setuju dengan PKS, jangan di Depok,” ungkap Gibran Rakabuming Raka.

 

Tak Suka Pasang Baliho

Gibran Tegaskan Tak Maju Cawapres
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyatakan tak maju cawapres karena usia belum cukup di Balai Kota Solo, Jumat (5/5).(Liputan6com/Fajar Abrori)

Terkait perkembangan terkini soal Kaesang Pangarep maju di Pilkada Depok, Gibran Rakabuming Raka mengaku tak tahu seraya menyuruh awak media tanya langsung ke adiknya.

Ia juga mengomentari baliho Kaesang Pangarep sebagai calon Wali Kota Depok yang viral di medsos baru-baru ini. “Ya enggak suka (pasang baliho). Mahal,” ujarnya ringkas.

Infografis Harta dan Gurita Bisnis Gibran Rakabuming Raka. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Harta dan Gurita Bisnis Gibran Rakabuming Raka. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya