Jerinx Beri Tantangan Baru kepada Uus dengan Naik ke Atas Ring dalam Gelaran HSS Series 3 di Atlas Super Club Bali

Jerinx yang dikenal sebagai musisi dan aktivis, akan berhadapan langsung dengan Uus, seorang pelawak tunggal dan aktor berkebangsaan Indonesia untuk pertarungan di atas ring di Bali.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 18 Agu 2023, 00:25 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2023, 09:10 WIB
HSS Series 3
Jerinx, yang dikenal sebagai musisi dan aktivis, akan berhadapan langsung dengan Uus, seorang pelawak tunggal dan aktor berkebangsaan Indonesia. (Dok. Ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Musisi Jerinx dan komedian Uus, menjadi dua nama besar yang akan hadir dalam partai pamungkas dalam serangkaian pertandingan awal HSS Series 3 di kota pertama, Bali, tepatnya di Atlas Super Club pada 10 September 2023 mendatang.

Jerinx yang dikenal sebagai musisi dan aktivis, akan berhadapan langsung dengan Uus, seorang pelawak tunggal dan aktor berkebangsaan Indonesia.

Acara ini akan menjadi panggung bagi Jerinx dan Uus untuk menghadirkan pertarungan seru dan penuh ketegangan, setelah acara tersebut sebelumnya sukses digelar di Jakarta pada bulan Juni 2023 lalu. 

Pertarungan ini diperkirakan akan menghadirkan keseruan tersendiri. Terlebih lagi, keduanya belum pernah sama sekali merasakan sensasi bertarung di atas ring.

“Ini merupakan tantangan baru bagi saya. Enggak nyangka kalau secara perdana saya akan langsung melawan Jerinx. Saya berharap pertarungan ini akan menghibur dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi semua yang menonton,” terang Uus.

 

Jerinx Sebut Momen Ini Tak Boleh Dilewatkan

Jerinx Akan Melawan Uus
Jerinx Akan Melawan Uus [IST]... Selengkapnya

Sementara di sisi lainnya, Jerinx mengaku kesempatan yang diberikan oleh penyelenggara pertandingan, merupakan hal yang tak mungkin akan ia lewatkan.

“Selama pandemi saya sempat dipenjara dua kali, dan itu adalah salah satu momen paling sulit dalam hidup saya. Karena itu saya merasa sangat bersyukur atas peluang yang diberikan oleh HSS. Apalagi saat ini saya dan istri sedang mengikuti program bayi tabung. Karena itu lewat HSS saya bertanding untuk masa depan anak saya,” tandas Jerinx.

 

 

Selain Selebriti Ada juga Profesional dan Amatir

Gelaran Jerinx Lawan Uus
Gelaran Jerinx lawan Uus di Bali. (Dok. HSS Series 3)... Selengkapnya

Selain Uus dan Jerinx, rangkaian acara di Bali ini juga menghadirkan 12 pertandingan lainnya baik dari selebriti seperti Dinar Candy vs. Pamela Safitri, Roy Shakti vs. Hendric Shinigami, maupun dari profesional dan amatir seperti Farell “Farellrashid168” yang nantinya akan melawan Ghulba “Zombieman”.

“Kami dengan gembira mempersembahkan HSS Series 3, acara tinju terkemuka di Indonesia yang mengundang atlet profesional dari berbagai belahan dunia. Lewat HSS Series 3, kami menghadirkan platform yang menyatukan semangat olahraga dan hiburan dengan melibatkan selebriti papan atas,” jelas Ivan Tanjaya selaku promotor HSS.

“Terlebih lagi, seri kali ini terbuka untuk semua kalangan. Karena itu kami berkomitmen memberikan pengalaman terbaik bagi semua peserta, baik dari rate harga yang maksimal, fasilitas medis dan asuransi, termasuk transportasi, akomodasi, hingga konsumsi yang ditanggung penuh oleh HSS selaku promotor,” lanjut Ivan.

 

Pertandingan di Kota Lain

Bagi yang tertarik menonton langsung pertandingan-pertandingan di Bali tersebut, masyarakat bisa membeli tiket yang tersedia melalui website resmi Atlas Beach Fest sesi Night Club.

Setelah Bali, pertandingan yang akan digelar promotor tersebut akan hadir juga di dua kota lainnya, yakni Bandung dan Jakarta dengan deretan pertandingan yang dijanjikan tak kalah seru.

Khusus di Jakarta, pertandingan akan berlangsung di Indoor Multifunction Stadium (IMS) GBK seperti bisa dilihat melalui akun Instagram HW Sport Show.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya