Film SARA Akan Tayang Perdana di Busan International Film Festival 2023, Dibintangi Asha Smara Darra dan Christine Hakim

Menggaet Asha Smara Darra sebagai pemeran utama, film SARA diharapkan mendapatkan tempat yang hangat di hati para penonton.

oleh Nadia Nurhaliza diperbarui 03 Okt 2023, 11:00 WIB
Diterbitkan 03 Okt 2023, 11:00 WIB
SARA (2023)
Tim produksi dan para pemain film SARA. (Liputan6.com/Nadia Nurhaliza)

Liputan6.com, Jakarta - Film berjudul SARA dikabarkan akan tayang secara perdana di acara Busan International Film Festival 2023, yang akan berlangsung pada tanggal 4-13 Oktober 2023.

Film hasil garapan rumah produksi Bosan Berisik Lab, Ruang Basbeth Bercerita, dan Visionari Capital Film Fund ini akan digelar dalam dua program, yaitu Special Program in Focus: Renaissance of Indonesia Cinema dan A Window on Asian Cinema. Film ini diproduseri oleh Charlie Meliala dan Lyza Aggraheni, serta ditulis dan disutradarai oleh Ismail Basbeth.

Film SARA dibintangi aktor dan aktris kenamaan seperti Asha Smara Darra, Christine Hakim, Mian Tiara, dan Jajang C. Noer. Tidak hanya itu, produksi film "SARA" ternyata juga mendapatkan dukungan dari Pusbang film - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Melalui konferensi pers yang diadakan pada hari Senin, 2 Oktober 2023 di Jakarta, para pemain dan orang-orang di balik layar film SARA membagikan cerita tentang produksi.

Cerita Yang Mengangkat Tema Keluarga dan Penerimaan Diri

Ismail Basbeth
Ismail Basbeth dalam acara konferensi pers film SARA. (Liputan6.com/Nadia Nurhaliza)

Ismail Basbeth selaku sutradara mengatakan bahwa film "SARA" akan berfokus pada bagaimana Sara berusaha menjalani kehidupan barunya sebagai seorang transpuan dan bagaimana cara ia harus berhadapan dengan orang tuanya yang mulai melupakan dirinya.

"Sara berusaha menghidupi cerita yang dibuatnya sendiri, sesuai dengan keyakinan dan pemahaman atas tubuhnya sendiri, atas identitasnya sendiri, untuk mempertahankan hidup dan martabatnya sendiri, termasuk ketika ia harus berhadapan dengan ingatan ibunya yang pudar beserta luka-luka yang dideritanya," tutur Ismail.

Harapan Untuk Film SARA Setelah Penayangan Perdana di BIFF 2023

SARA (2023)
Tim produksi dan para pemain film SARA. (Liputan6.com/Nadia Nurhaliza)

Penayangan film "SARA" secara perdana di kancah Internasional ini tentu menumbuhkan harapan besar bagi setiap kru yang terlibat selama memproduksi film "SARA." Ismail sendiri berharap "SARA" dapat bertemu dengan penonton yang dapat menyambutnya dengan hangat.

Dan sejalan dengan harapan yang sang sutradara katakan, Charlie Meliala, selaku produser dari film "SARA," juga menyampaikan harapannya terkait penayangan perdana "SARA" di BIFF 2023.

"Sebagai salah satu festival film terbesar di Asia, Busan International Film Festival diharapkan menjadi tempat ideal untuk film SARA bertemu dengan penonton dan para profesional film dunia. Pemutaran ini menjadi hal baik untuk memperkenalkan film ini ke para pelaku film profesional tersebut," ungkapnya.

Infografis Skincare Lokal
Infografis Skincare Lokal. (Liputan6.com/Triyasni)  
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya