Liputan6.com, Jakarta Pasangan Maia Estianty dan Irwan Mussry merayakan anniversary kelima dengan bertolak ke Tanah Suci Mekkah. Mereka memilih mengisi momen bahagia itu dengan menunaikan ibadah umrah.
Sebagai anak, El Rumi mengaku ikut bahagia atas pernikahan ibunya dengan Irwan Mussry, yang kini sudah menginjak usia kelima. Apalagi, ia melihat orang tuanya itu semakin bahagia.
Baca Juga
"Ya bahagia lah. Semakin bahagia, kelihatannya semakin segar jalan-jalan mulu juga," ujar El Rumi di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (2/11/2023).
Advertisement
"Baguslah lagi umrah dan merayakan lima tahun pernikahannya. Bagus perayaannya di Tanah Suci," sambung El Rumi.
El Rumi belum bisa memastikan apakah akan ada perayaan khusus untuk merayakan anniversary kelima Maia Estianty dan Irwan Mussry. Menurut El, kemungkinan perayaan itu akan dilaksanakan sepulang orang tuanya umrah.
"Belum sih, mungkin setelah pulang kali ya, doain aja," imbuhnya. El Rumi secara pribadi tak mengharuskan ada perayaan khusus untuk anniversary pernikahan orang tuanya. Sebab, ia mengaku seringkali berlibur bersama keluarga.
"Kita enggak terlalu melihat itu sebagai apa ya, kita kan sering liburan ya, jadi kalau annivesary juga ntar juga paling liburan lagi," jelasnya.
Juga Ingin Umrah
Sebenarnya El Rumi juga ingin menunaikan ibadah umrah. Ia pun memohon doa semoga keinginan itu segera terwujud.
"Ya doain aja semoga secepatnya, karena itu kan panggilan. Waktu itu ada beberapa kali sempat mau berangkat cuma batal, mungkin belum dipanggil, doain aja," ucap El Rumi.
Advertisement
Nitip Doa kepada Maia
El Rumi sendiri kini tengah disibukkan dengan pertandingan tinjunya melawan Jefri Nichol pada 17 November 2023 mendatang.
Ia bahkan menitip doa kepada sang ibu yang sedang beribadah di Mekkah. "Kemarin nitip doain supaya menang tinju aja sih," aku El Rumi.
Latih Kekuatan hingga Stamina
El Rumi mengatakan persiapannya menjelang pertandingan sudah mencapai 80 persen, dan sisanya akan dikejar dalam dua minggu mendatang.
"Segi teknik, kekuatan, strength, endurance semuanya dilatih. Karena tinju butuh endurance juga. Kalau kalian punya power yang kuat tapi enggak punya stamina yang bagus juga percuma di ring," jelasnya.
Advertisement