Liputan6.com, Jakarta - Resepsi pernikahan umumnya diidentikkan sebagai momen sakral yang penuh dengan kebahagiaan. Momen yang diharapkan terjadi sekali seumur hidup ini membuat banyak pengantin berlomba-lomba menggelar resepsi secara mewah, baik itu di gedung, masjid, maupun kediaman mempelai wanita.
Namun, bagaimana jadinya jika sebuah pesta pernikahan digelar di sebuah kuburan yang mengingatkan kematian? Kejadian yang terbilang tak biasa ini dialami oleh sepasang pengantin di Madura.
Baca Juga
Menurut video yang diunggah oleh akun TikTok @odenkjaya_89 pada 25 Februari 2024, terlihat sebuah pesta pernikahan yang diadakan di tengah kuburan. Tak diketahui pasti identitas sepasang pengantin yang menggelar resepsi tersebut.
Advertisement
Sontak saja, video tersebut langsung menuai beragam komentar dari warganet. Ada yang menganggap dekorasi yang digunakan terbilang mewah dan tak menyeramkan meski digelar di tengah pemakaman. Namun, ada pula yang turut mempertanyakan perihal izin dan alasan mengapa diadakan di tengah kuburan.
Berikut 6 potret yang berhasil dirangkum Tim Showbiz Liputan6.com terkait pernikahan anti-mainstream yang digelar di tengah kuburan, Jumat (1/3/2024).
1. Dekorasi Mewah Tak Kalah dengan Pernikahan di Gedung
Kendati digelar di tengah pemakaman, dekorasi yang digunakan dalam resepsi pernikahan ini tak kalah megah dengan resepsi di gedung. Dekorasi mewah ini berhasil menyulap kuburan yang biasanya diidentikan dengan hal-hal menyeramkan.
Dalam video, lokasi pemakanan ini tepat berhadapan dengan panggung sang mempelai. Namun, warganet justru dibuat salah fokus dengan rangkaian bunga yang tampak cantik menghiasi area venue pernikahan.
Hiasan bunga ini lah yang mampu menyulap nuansa pernikahan sehingga tampak tidak menyeramkan meski diadakan di tengah kuburan.
Advertisement
2. Tenda Nuansa Ungu Lavender dan Putih
Selain dipenuhi desain bunga-bunga, venue pernikahan ini juga menggunakan tenda yang berdiri megah dengan kombinasi warna ungu lavender dan putih.
Desain tenda tersebut juga tampak luas dan melebar meski tidak terlalu memanjang ke belakang. Pintu masuknya juga terbilang lebar, berbeda dari acara pernikahan umumnya yang dibuat seperti gerbang.
3. Area Makam Diberikan Pembatas
Seperti yang tampak dalam video, area pemakaman berada persis di depan area panggung pelaminan. Untuk menghindari kemungkinan terinjak oleh para tamu, area makam ini diberikan pembatas menggunakan tali yang dipasang mengitarinya.
Tak hanya itu, terlihat juga ada kantong plastik putih yang digunakan sebagai penanda.
Advertisement
4. Dihadiri Tamu yang Tidak Sedikit
Meskipun diadakan di tengah pemakaman, acara pernikahan ini berlangsung meriah. Terlihat dalam video, ada banyak tamu yang cukup memadati pesta pernikahan ini.
Bahkan, ada beberapa tamu yang terlihat berdiri di belakang tetap antusias mengikuti rangkaian acara resepsi.
5. Viral di Media Sosial
Adanya resepsi video pernikahan ini sempat menghebohkan warganet di TikTok. Sejak artikel ini ditulis, video yang diunggah oleh akun @odenkjaya_89 ini sudah mendapat lebih dari 400 ribu viewers.
Banyak warganet yang dibuat keheranan karena acara yang seharusnya identik dengan kebahagiaan ini justru digelar di pemakaman yang mengingatkan kematian.
"padahal udah bagus semua nya tapi diknapa harus dikuburan 😫😫😫," tutur akun @nia***.
"pesta pernikahan tpi hrus di ingatkan kematian..keknya ini yg pling jauh," ungkap akun @ont***.
Advertisement
6. Menyisakan Tanda Tanya
Tak heran, video ini pun langsung banyak menyisakan tanda tanya. Pasalnya, akun yang pertama kali mengunggah video ini belum membuka suara terkait alasan digelarnya acara pernikahan ini di tengah kuburan.
"kalau begini mending nikah nya cuma di KUA doang sih dari pada harus di kuburan," ungkap akun @kat***.
"dekor tenda pelaminan udah bagus. perpaduan warna ungu dan putih. tp tempatnya kenapa di kuburan sih...," imbuh akun @yus***.