Irish Bella Masih Sembunyikan Perceraian dan Kasus Narkoba Ammar Zoni dari Anak: Tahunya sedang Kerja

Ada kalanya, anak pertama Ammar Zoni bertanya pada Irish Bella soal keberadaan ayahnya.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 02 Apr 2024, 14:00 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2024, 14:00 WIB
Ammar Zoni dan Irish Bella
Irish Bella menemani sang suami Ammar Zoni yang kembali bekerja setelah tujuh bulan mendekam di penjara akibat penyalahgunaan narkoba. Momen tersebut kabar yang beredar belakangan ini. Berikut potret Irish Bella menami suaminya bekerja. [Instagram/calistamarshanda]

Liputan6.com, Jakarta Dalam acara talk show, Irish Bella bercerita panjang lebar soal perceraian dengan Ammar Zoni. Hingga saat ini, wanita berhijab itu masih menyembunyikan perceraiannya dari kedua anaknya.

Selain perpisahan, saat ini Ammar Zoni juga masih mendekam di tahanan lantaran terjerat kasus penyalahgunaan narkoba kali ketiga. Lantas, apakah buah hatinya sering bertanya keberadaan ayahnya?

"Sebetulnya memang beliau sibuk terus, memang jarang di rumah. Jadi anak-anak sudah terbiasa dengan ayahnya yang sibuk kerja. Jadi ketika saat itu memang belum bisa ketemu lagi sama anak-anak, ya kita memang memberikan pemahaman kepada mereka yang masih kecil-kecil," ujar Irish Bella dikutip dari tayangan Pagi Pagi Ambyar, dikutip pada Senin (1/4/2024).

Ada kalanya, anak pertama bertanya soal ayahnya. Namun Irish Bella masih menyembunyikan kebenarannya.

"Terutama yang besar sih, yang umur 3 tahun itu sudah mulai bisa bertanya. Aku memberikan sesuai kapasitas umur mereka, ya aku bilang sudah bekerja. Sampai sekarang juga Air Rumi tahunya (ayahnya) sedang bekerja," terangnya.

Belum Tahu Cara Menyampaikannya

Penampilan Irish Bella saat Launching Brand Skincare Barunya, Serba Pink
Dalam momen peluncuran brand skincare barunya, Irish tampak mengusung tema serba pink. Bahkan, dirinya tampil dengan busana serba pink lengkap dengan headpiece.(Liputan6.com/IG/@_irishbella_)

Tentu tidak mudah memberi penjelasan tentang kondisi sebenarnya kepada anak-anak yang masih sangat kecil.

"Aku belum ada ilmu untuk menyampaikan bagaimana. Aku harus belajar dulu kira-kira gimana ya untuk menyampaikan kepada dia, karena pasti dengan berjalannya waktu akan mulai banyak pertanyaan. Jadi aku harus banyak belajar," terang Irish Bella.

Hati Berkecamuk

Tentu ada saatnya Irish Bella memberi tahu secara jujur, namun bukan saat ini. Diakui Irish, menyembunyikan apa yang terjadi sebenarnya membebani pikirannya.

"Kita belum bisa menjawab dengan jujur kan, karena kalau menjawab jujur takut memperburuk keadaan. Belum siap, pasti berkecamuk terus hatinya, tapi ya namanya ujian ya. Tetap harus belajar terus," tutup Irish Bella.

Kasus Dilimpahkan ke Kejaksaan

Diberitakan sebelumnya, Ammar Zoni saat ini berada dalam tahanan Kejaksaan Negeri Jakarta Barat. Mantan suami Irish Bella ini bakal menjalani 20 hari masa tahanan jelang sidang kasus narkoba kali ketiga.

Jon Mathias, kuasa hukum Ammar Zoni, mengatakan kejaksaan sudah menerima berkas perkara kasus narkoba bintang sinetron Ikatan Cinta yang dinyatakan telah lengkap.

Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga
Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya