Meiline Tenardi Bagikan Inspirasi Pergaulan, Ajak Wanita Indonesia Punya Value dan Tak Jadi Pribadi Toxic

Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini kian nyata. Ia bikin seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.”

oleh Wayan Diananto diperbarui 13 Jul 2024, 23:05 WIB
Diterbitkan 13 Jul 2024, 18:20 WIB
Meiline Tenardi
Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini kian nyata. Ia bikin seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.” (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Meiline Tenardi)

Liputan6.com, Jakarta Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini belakangan kian nyata. Salah satunya, saat menggelar seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.”

Seminar yang digelar Komunitas Perempuan Peduli dan Berbagi (KPPB) di Jakarta, 11 Juli 2024, ini diperkuat bintang tamu berkompeten yakni psikolog sekaligus Founder Personal Growth, Ratih Ibrahim, dan CEO and Founder Jivaraga, Cindy Gozali.

Meiline Tenardi sebagai Founder Yayasan KPPB menjelaskan, seminar ini membahas cara mengenal diri sendiri melalui beberapa kuis yang dipandu tim Personal Growth serta kiat menenangkan diri melalui meditasi ala Jivaraga.

“KPPB ingin selalu relevan dengan kebutuhan para wanita. Seminar ini bertujuan agar setiap wanita lebih mengenal diri sendiri, memiliki value sehingga tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik,” kata Meiline Tenardi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Menikmati Hidup Dengan Nyaman

Meiline Tenardi
Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini kian nyata. Ia bikin seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.” (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Meiline Tenardi)

Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Jumat (12/7/2024), Meiline Tenardi menyadari bahwa dalam lingkar pergaulan ada saja orang toxic yang berpengaruh buruk terhadap lingkungan sekitar.

“Kami pun ingin berbagi mengenai kiat-kiat mengatasi beragam penyebab toksik agar dapat menikmati hidup dengan nyaman dan bebas stres. Dengan demikian, pikiran dan hidup kita makin positif ke depan,” imbuhnya.

 


Toxic People Ada di Mana Saja

Meiline Tenardi
Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini kian nyata. Ia bikin seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.” (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Meiline Tenardi)

Sementara itu, Ratih Ibrahim menyambut hangat seminar seraya menyebut temanya sangat related dengan kehidupan sehari-hari terutama perempuan yang aktif bersosialisasi.

Toxic people itu bisa ada di mana saja. Jadi kita perlu tahu cara menghadapinya agar kita bisa dengan yakin berkata: selamat tinggal orang toxic dan selamat tinggal stres,” Ratih Ibrahim menjelaskan.

 


Kesadaran dan Pengenalan Diri

Meiline Tenardi
Polularitas Meiline Tenardi menguat. Kiprah pesohor dengan 53 ribuan pengikut di Instagram ini kian nyata. Ia bikin seminar “Bye-bye Toxic, Bye-bye Stress.” (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Meiline Tenardi)

Jelas sudah toxic people salah satu faktor pemicu stres. Cindy Gozali mengingatkan, stres mesti dikelola dan diatasi. Salah satunya dengan meditasi yang mengajarkan untuk mengendalikan hidup. Bukan membiarkan hidup mengendalikan kita.

“Itu dimulai dari kesadaran diri, pengenalan diri, pemahaman diri, dan pengelolaan diri untuk mencapai kesejahteraan fisik, mental, emosional, spiritual maupun sosial,” Cindy Gozali mengulas.

Meiline Tenardi menambahkan, seminar ini merupakan acara ke-10 KPPB. Ia optimistis materi yang relevan membuat peserta mudah terkoneksi lalu memetik manfaat seminar ini.

Infografis Mengenal Mengenai Self Diagnosis pada Kesehatan Mental
Mengenal Mengenai Self Diagnosis pada Kesehatan Mental.(Liputan6.com/Abdillah).
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya