Stock Teater Gelar Pentas Sinematik Berjudul Placebo, Kegelisahan Akan Teknologi yang Mengambil Alih Fungsi Manusia

Stock Teater akan menggelar pementasan dengan konsep Cinematic Theatre yang memadukan unsur teknologi Artificial Intelligence, Film, dan Video Mapping berjudul PLACEBO.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 13 Agu 2024, 22:20 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2024, 22:20 WIB
Stock Teater Gelar Pementasan Berjudul Placebo
Stock Teater gelar pementasan dengan konsep Cinematic Theatre berjudul Placebo. (Via kiostix.com)

Liputan6.com, Jakarta Stock Teater salah satu kelompok teater realis-modern yang mengawali kariernya di Institut Kesenian Jakarta, kali ini akan mementaskan karyanya dalam rangkaian program Djakarta International Theater Platform, Dewan Kesenian Jakarta.

Dalam waktu dekat, Stock Teater akan menggelar pementasan dengan konsep Cinematic Theatre yang memadukan unsur teknologi Artificial Intelligence, Film, dan Video Mapping dalam satu ruang panggung dengan mengangkat judul PLACEBO.

Tema PLACEBO yang diangkat ini merupakan sebuah kegelisahan di mana teknologi kini perlahan sudah mengambil alih fungsi manusia, dan memunculkan pertanyaan: Ada di dunia mana manusia saat ini? Dunia realitas atau...?

Pementasan ini diperankan oleh nama-nama yang sudah tersohor di dunia pentas dan teater. Bahkan ada juga yang pernah tampil di layar lebar. Mereka adalah Asmara Abigail, Aibey S Huda, Ricky Malau, Aline Jusria, Agus Nur Amal, dan Eno TB.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Di Balik Layar

Stock Teater Gelar Pementasan Berjudul Placebo
Stock Teater gelar pementasan dengan konsep Cinematic Theatre berjudul Placebo. (Via kiostix.com)

Sementara itu, di balik layar pentas ini terdapat beberapa nama yang tak perlu dipertanyakan lagi kompetensinya di dunia teater.

Pentas ini disutradarai oleh Totos Rasiti dengan penulis cerita Rebecca Kezia yang pimpinan produksinya dipegang oleh Aria Baja.

 


Jadwal dan Lokasi

Ingin menyaksikan pentas ini? Pementasan PLACEBO persembahan Stock Teater akan digelar selama dua hari di Graha Bhakti Budaya. Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, pada Jumat, 6 September 2024 dan Sabtu, 7 September 2024.

Mengutip kiostix.com, penyelenggara mengimbau agar para penonton diharapkan datang 30 menit sebelum pementasan dimulai.

Sementara penempatan kursi berdasarkan kedatangan dengan kelas-kelas mulai dari VIP, CAT 1, CAT 2, CAT 3, CAT 4, dan CAT 5.

 


Pemesanan Tiket

Lebih lanjut, para pecinta pentas teater dan sejawatnya sudah bisa melakukan pemesanan tiket online untuk pementasan Stock Teater.

Tiket sudah mulai bisa dibeli via Kiostix melalui link berikut ini: https://kiostix.com/e/stock-teater.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya