Jin BTS Penuhi Janji Kunjungi Barak Setelah Lulus Wamil, Juniornya Ngaku Kangen Berat

Foto-foto Jin BTS saat berkunjung ke markas militer beredar di media sosial.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 23 Agu 2024, 17:30 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2024, 17:30 WIB
Jin BTS lulus wamil. (Im Byung-shik/Yonhap via AP)
Foto-foto Jin BTS saat berkunjung ke markas militer beredar di media sosial. (Im Byung-shik/Yonhap via AP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Jin BTS sudah lulus dari wajib militer sejak Juni lalu. Namun ia tak lupa dengan janji mengunjungi para tentara yang sedang wamil di markas militer tempatnya bertugas dulu.

Dilansir dari SBS Star, Jumat (23/8/2024) foto-foto Jin saat berkunjung ke markas militer beredar di media sosial. Awalnya diunggah oleh para junior Jin di media sosial.

Dalam foto-foto tersebut, sang member tertua BTS tampil kasual dengan kaus lengan panjang dan topi hitam. Ia berbaur dengan para tentara lain, dengan pose yang begitu akrab.

Rupanya kehadiran Jin dalam markas militer ini mengagetkan para junior. “Aku enggak tahu (Jin) serius waktu bilang akan berkunjung setelah lulus wamil,” kata sang pengunggah.

Junior Jin yang lain menanggapi, “Dewa kami! Aku kangen banget!”

Dipuji Warganet Korea

JIn BTS. (via SBS Star News)
JIn BTS. (via SBS Star News)... Selengkapnya

Rupanya kunjungan Jin ini membuat banyak warganet kagum.

“Wow, tak peduli sehebat apa pengalaman saat wamil, enggak mudah kembali ke barak setelah penugasanmu selesai,” kata seorang warganet Korea Selatan.

“Sulit untuk balik ke markas militer, bahkan kalau kamu punya waktu. Aku terkesan,” kata yang lain.

Tampil di Berbagai Acara

Jin BTS
Jin BTS. (dok. Instagram @jin/https://www.instagram.com/p/C8KMK0lhJ-O/)... Selengkapnya

Sejak lulus wajib militer, Jin BTS memang langsung tancap gas dalam berbagai aktivitas di dunia hiburan. Mulai dari menggelar fan meeting, membawa obor Olimpiade 2024, menjadi brand ambassador merek fashion dunia, hingga tampil di tayangan TV. 

Salah satunya Rest and Relax. PD atau producing director acara ini, Kim Myung Jin, juga sempat menceritakan betapa sibuknya sang pelantun "Dynamite."

“Meski jadwalnya sangat padat, Jin dengan sukarela ikut menghadiri acara makan malam bersama dengan tim setelah syuting,” kata sang PD kepada Sports Seoul.

Hanya Tidur 2-3 Jam Saja

Kim Myung Jin menyaksikan secara langsung betapa padatnya kesibukan sang idol K-Pop.

“Jin harus menghadapi sejumlah syuting iklan dan penampilan di beragam acara. Jadi pada hari syuting, ia datang setelah hanya tidur selama 2-3 jam,” kata Kim Myung Jin.

Ia menambahkan, “Ia bilang dirinya punya banyak hal yang ingin dibagikan kepada para penggemarnya, jadi dia bekerja non-stop tanpa istirahat. Mesko kelelahan, dia melakukan kerja yang bagus, tanpa terlihat tanda-tanda kelelahan."

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)
INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya