Uci Flowdea Serius Bisnis Skincare, Sorot 3 Aspek Ini Sebelum Meluncur ke Pasar Kecantikan

Penyanyi Uci Flowdea makin serius berbisnis skincare. Juli 2024, ia berbagi rencana merilis produk perawatan kulit. Kini, Uci Flowdea merealisasikannya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 14 Okt 2024, 21:32 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2024, 17:20 WIB
Uci Flowdea
Penyanyi Uci Flowdea makin serius berbisnis skincare. Juli 2024, ia berbagi rencana merilis produk perawatan kulit. Kini, Uci Flowdea merealisasikannya. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)

Liputan6.com, Jakarta Selebgram sekaligus penyanyi Uci Flowdea makin serius berbisnis skincare. Juli 2024, ia mengabarkan rencana merilis produk perawatan kulit. Kini, Uci Flowdea merealisasikannya.

Pelantun “Pemilik Hidupku” dan “Tangan Tuhan” menyebut ada sejumlah aspek yang mesti diperhatikan dalam meracik produk skincare. Pertama, pemilihan bahan berkualitas dan aman.

“Bagi saya untuk mengeluarkan produk skincare, yang pertama yang harus diperhatikan bahan baku. Penting untuk membuat produk berkualitas tinggi,” kata Uci Flowdea.

Kedua, hasil akhirnya berupa produk yang sehat dan bebas efek samping. Ketika produk skincare yang dilepas punya efek samping, konsumen dan beauty enthusiast jelas akan menjerit.

 

Dipakai Sehari-hari

Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)
Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)

Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Senin (14/10/2024), Uci Flowdea lantas membeberkan aspek ketiga, yakni pemilik lini skincare juga menggunakan produknya.

Mengingat, konsumen sekarang makin cerdas dan kritis. “(Terakhir tapi enggak kalah penting) produk yang aku jual juga harus menjadi produk yang aku pakai sehari-hari,” ia menyambung.

 

Esensi Bersih dan Sehat

Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)
Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)

Uci Flowdea lantas memperkenalkan lini Flowdea's Secret. Sebagai langkah awal, pesohor dengan 400 ribuan pengikut di Instagram itu melahirkan cushion foundation dan flex serum untuk publik.

“Saya juga ingin ingatkan bahwa esensi merawat kulit itu agar besih dan sehat. Jadi jangan hanya bikin glowing atau bersinar,” beri tahu Uci Flowdea yang baru-baru ini pelesir ke Amsterdam, Belanda.

 

Berharap Disambut Hangat

Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)
Uci Flowdea. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Uci Flowdea)

Baginya, bisnis bukan hal baru. Uci Flowdea yang juga dikenal sebagai salah satu Crazy Rich Surabaya telah menggeluti beragam bisnis termasuk kayu pada 2003. Ia kemudian merintis karier sebagai penyanyi.

Uci Flowdea telah merilis banyak lagu rohani seperti “Kau Allah Yang Hidup,” “Lekat Bersamaku,” dan “Kemurahan Tuhan.” “Semoga lini skincare saya disambut hangat masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

 

 

 

Infografis 4 Tren Kecantikan 2024
Infografis 4 Tren Kecantikan 2024.  (Liputan.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya