Base Jam Siapkan Serba Berjumlah 31 untuk Rilisan Lagu, Titik Konser hingga Cetakan Buku Biografi Sesuai Usianya Tahun Depan

Para personel Base Jam sudah memiliki rencana dalam rangka merayakan 31 tahun berdirinya band mereka pada 2025 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta Tak terasa grup band Base Jam telah memasuki usia 30 tahun. Namun begitu, usia yang sudah terbilang senior sebagai band, tak membuat para personel Base Jam berpangku tangan. Mereka tetap berusaha memberikan yang terbaik kepada para penggemarnya di seluruh Indonesia.

Bahkan, para personel Base Jam sudah memiliki rencana dalam rangka merayakan 31 tahun berdirinya band mereka pada 2025 mendatang. Sigit, Sita, Oni, Alvin, dan Alsa, berencana untuk menghadirkan karya hingga momen spesial tak semata untuk fans, namun juga seluruh pecinta musik di Tanah Air.

Rencananya, Base Jam akan meluncurkan sebanyak 31 lagu pada tahun 2025 mendatang. Mereka akan merilis satu persatu lagu tersebut pada momen-momen yang tepat dan sesuai dengan makna dari tiap lagu yang akan dirilis. Para personel Base Jam pun membeberkan rincian konsepnya.

"Nanti rencananya tahun depan, tahun 2025, kami mau merayakan 31 tahun berdirinya Base Jam dengan merilis 31 lagu. Beberapa lagu ada yang baru, sisanya aransemen ulang lagu-lagu kami sebelumnya," ucap Sita, bassist Base Jam, saat berkunjung ke kantor Liputan6.com di Gedung KLY, Jakarta, belum lama ini, dikutip Sabtu (9/11/2024).

Lebih Banyak Rekaman Ulang Lagu Lama Ketimbang Baru

Dari 31 karya lama yang akan dirilis tersebut, Base Jam belum mau membocorkan lagu-lagu apa saja yang akan disuguhkan kepada para pecinta musik Indonesia. Namun saat ditanya apakah lagu lama atau baru yang lebih banyak dirilis, mereka tak segan membeberkannya.

"Dari 31 lagu yang akan kami rilis tahun depan, ya lebih banyak karya-karya kami yang berasal dari lagu-lagu lama, sih," ungkap Sigit vokalis Base Jam.

Konser di 31 Titik dan Buku Biografi

Selain lagu-lagu baru dan aransemen ulang lagu-lagu lama, Base Jam juga merayakan ulang tahun ke-31 dengan berambisi untuk mengadakan konser tunggal di 31 titik seluruh Indonesia. Untuk hal itu, mereka sedang menjalin kerjasama dengan sejumlah promotor untuk mewujudkannya.

Bahkan, Sigit juga membocorkan bahwa bandnya akan membuat buku biografi eksklusif Base Jam yang jumlahnya hanya terbatas berjumlah 31 eksemplar. Buku ini hanya didapatkan oleh para penggemar Base Jam yang beruntung.

EnamPlus