Liputan6.com, Jakarta Grup K-pop SEVENTEEN yang baru saja selesai menggelar tur dunianya selama empat bulan terakhir ini, hadir di Thailand, sebagai negara penutup dari perjalanan turnya. Pada tur terakhir ini, kota Bangkok menjadi pelengkap dari total penonton yang hadir pada konser tersebut.
Dilansir dari The Korea Times, Senin (17/2/25), selama konser di Bangkok, mereka menggelar tur tersebut selama dua hari di Stadion Nasional Rajamangala di Bangkok, Thailand, pada hari Sabtu (15/2/25) dan Minggu (16/2/25). Tur yang diadakan selama empat bulan, sejak Oktober 2024 sampai Februari 2025 mampu mencapai total penonton dari keseluruhan konser, sebanyak 1,037 juta penonton.Â
Baca Juga
Grup ini menyelenggarakan 30 pertunjukan di 14 kota di Amerika Utara, Jepang, dan Asia, termasuk Osaka, Singapura, dan Jakarta, menarik total 1,037 juta penonton konser yang bergabung dalam pertunjukan tersebut secara langsung dan melalui streaming daring.
Advertisement
"Seventeen mengisi tiga jam konser dengan penampilan beragam yang sesuai dengan reputasi mereka sebagai ahli pertunjukan," kata agensi grup tersebut, Pledis Entertainment, dalam siaran pers Senin (17/2/25).
Â
Â
Ucap Terima Kasih Pada Penggemar
Usai menjalani konser sejak tahun lalu, Bangkok menjadi negara penutup dari tur global mereka. Selesai menyelesaikan konser, mereka mengucapkan terima kasih kepada penggemar.Â
"Kami berterima kasih kepada para anggota, staf, dan CARAT (nama fandom resmi SEVENTEEN) yang bergabung dengan kami dalam tur dunia ini. Tur ini akan terukir di hati kami sebagai kenangan indah," kata SEVENTEEN usai konser.
SEVENTEEN menambahkan, bahwa mereka sangat berterima kasih kepada CARAT yang telah mencintai selama 10 tahun, mereka akan terus berkembang untuk CARAT.Â
Agensi yang menaungi grup tersebut, Pledis Entertainment, mengatakan bahwa mereka tampil memukau untuk penggemar dengan lagu-lagu hits seperti "LOVE, MONEY, FAME (feat. DJ Khaled)," "God of Music," "Super" dan penampilan unit yang menonjolkan kekuatan hip-hop, penampilan, dan vokalis serta lagu encore khas grup "VERY NICE", yang menghasilkan penampilan solid dan sempurna.
Advertisement
Tidak Beranggotakan Lengkap
Grup yang beranggotakan 13 orang ini, memulai turnya dengan beranggotakan 11 orang, diantaranya, S.Coups, Joshua, Hoshi, Wonwoo, Woozi, The8, Mingyu, DK, Seungkwan, Vernon, dan Dino. Dua diantaranya tidak dapat mengikuti, sebab Jeonghan, mendaftar wajib militer pada bulan September, dan Jun saat ini tengah fokus pada karier aktingnya di Tiongkok.
Walaupun tidak tampil secara lengkap dalam tur kali ini, mereka tetap secara maksimal untuk melepas kerinduannya dengan para penggemar. Sebelumnya, informasi ini telah diumumkan oleh agensi mereka. Pledis Entertainment telah mengumumkan sejak awal, bahwa dua member grup K-pop SEVENTEEN bakal absen dari kegiatan grup mendatang, termasuk tur dunia 2024.Â
Mengadakan Fan Meeting
Tak akan membiarkan penggemar menahan kerinduan lebih lama, SEVENTEEN akan menggelar fan meeting dengan judul 2025 SVT 9TH FAN MEETING yang digelar di Stadion Incheon Munhak di Incheon pada tanggal 20 Maret 2025 hingga 21 Maret 2025.Â
Pledis Entertainment menyampaikan, fan meeting SEVENTEEN belum pernah diadakan di stadion besar, dan bagi CARAT yang tidak dapat hadir secara langsung dapat menyaksikannya melalui streaming secara daring.Â
Selain akan mengadakan fan meeting pada Maret mendatang, SEVENTEEN menjadi artis k-pop pertama yang akan tampil di Tecate Pa'l Norte, festival musik terbesar di Amerika Latin, yang akan diadakan di Monterrey, Meksiko, pada tanggal 4 April 2025 mendatang.Â
Advertisement
