Kirk Hammett Gitaris Metallica Garap Album Solo Perdana, Gabungkan Berbagai Gaya Musik dari Klasik hingga Funk

Awalnya, Kirk Hammett, sang gitaris Metallica, berbagi cerita tentang koleksi gitar miliknya serta perjalanan hidupnya di dunia musik.

oleh Ruly Riantrisnanto Diperbarui 27 Mar 2025, 20:00 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2025, 20:00 WIB
Metallica
Gitaris Metallica Kirk Hammett (kiri) dan Vokalis James Hetfield saat tampil di Festival d'ete de Quebec di Quebec City, Kanada (14/7). Ribuan penonton terhibur dengan aksi panggung band metal tersebut. (Photo by Amy Harris/Invision/AP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Gitaris Metallica, Kirk Hammett, mengungkapkan bahwa ia kini tengah menggarap album solo perdananya yang akan menjadi karya berisi lagu-lagu dengan perpaduan berbagai gaya musik.

Dalam wawancara bersama Rolling Stone untuk mempromosikan buku meja kafenya berjudul The Collection: Kirk Hammett, sang gitaris berbagi cerita tentang koleksi gitar miliknya serta perjalanan hidupnya di dunia musik.

Salah satu hal yang terungkap dalam wawancara tersebut adalah rencananya untuk merilis album solo. “Mungkin cara terbaik untuk menggambarkannya adalah album ini akan menjadi perpaduan dari berbagai gaya,” ujar Kirk Hammett.

“Secara tiba-tiba, saya menulis progresi musik klasik, lalu tiba-tiba menulis musik yang lebih berat, dan kemudian tiba-tiba menulis sesuatu yang bernuansa funk,” tambahnya, mengutip NME, belum lama ini.

 

Album yang Akan Memiliki Vokal

Metallica-dan-Lady-Gaga-di-Grammy-Awards
Lady Gaga dan gitaris Metallica Kirk Hammett saat berkolaborasi di Grammy Awards ke-59, Los Angeles (12/2). Metallica dan Lady Gaga membawakan lagu Moth Into Flame dari album terbaru, Hardwired To Self Destruct. (Kevin Winter/Getty Images for NARAS/AFP)... Selengkapnya

Hammett juga mengungkapkan bahwa album ini akan memiliki vokal. “Akan ada vokal karena lagu-lagu yang saya tulis kali ini memang terasa menuntut adanya vokal,” ujarnya.

“Soal siapa yang akan mengisi vokalnya, saya belum tahu. Saya harap bukan saya, karena saya sudah terlalu banyak melakukan hal di atas panggung,” imbuhnya.

Hammett juga mengungkapkan bahwa ia memiliki sebuah komposisi instrumental berjudul ‘The Mysterion’, yang menurutnya terdengar seperti musik dari 2000 tahun lalu.

“Lagu ini terinspirasi dari berbagai bacaan saya tentang teks-teks kuno Yunani. Menariknya, jika saya tidak mulai membaca teks-teks kuno tersebut, saya mungkin tidak akan pernah menciptakan lagu instrumental ini,” jelasnya.

 

Telah Menulis Riff Baru untuk Album Metallica

[Fimela] Metallica
Metallica (Bambang E Ros/Fimela)... Selengkapnya

Dalam kesempatan yang sama, Hammett juga menyebut bahwa ia telah menulis 767 riff baru untuk album Metallica berikutnya. Namun, ia menambahkan bahwa band tersebut kemungkinan belum akan mulai menggarap album tersebut “setidaknya selama satu tahun ke depan.”

Saat ini, Metallica tengah menjalani tur dunia bertajuk ‘M72 World Tour’ yang dimulai pada April 2023 dan akan dilanjutkan pada April mendatang di Syracuse, New York. Tur ini dijadwalkan berakhir pada 19 November di Auckland, Selandia Baru.

 

Konsep Album Baru Metallica

Mengenai konsep album baru Metallica, Hammett menyebut masih terbuka kemungkinan mereka kembali ke gaya musik era 1990-an. “Siapa tahu? Mungkin saja kami akan berkata, ‘Oke, ayo kita kembali ke era 90-an lagi.’ Itu bukan ide yang buruk! Kami memang belum membahas ini bersama, tetapi menariknya, ketika album Load dan Reload dirilis, ada banyak kritik. Namun kini, saya sering bertemu penggemar yang justru menyukai era tersebut,” ungkapnya.

Di sisi lain, Metallica juga mengumumkan proyek film konser VR baru yang mereka garap bersama Apple Vision Pro. Selain itu, mereka turut masuk dalam daftar penampil untuk konser perpisahan terakhir Black Sabbath yang akan digelar di Villa Park, Birmingham, pada Juli mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya