4 Pemain Liverpool Favorit Desta

Desta ternyata sudah menggilai Liverpool sejak duduk di bangku SMP. Berikut 4 pemain Liverpool favorit Desta..

oleh Reza Waluyo Jati diperbarui 27 Jun 2013, 21:00 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2013, 21:00 WIB
desta-130627c.jpg
Hampir separuh warga dunia pasti menyukai sepakbola. Dari beberapa tahun ke belakang hingga saat ini sepakbola sudah menjadi santapan bagi mereka yang haus akan hiburan akhir pekan. Adapun Desta, eks penabuh drum grup band Club 80's sudah lama mencintai sepakbola.

Pria bernama lengkap Deddy Mahendra Desta ini pun sangat menggilai Liverpool. Pria yang baru menikah beberapa waktu lalu ini sudah menyukai Liverpool sejak dirinya masih duduk di bangku sekolah menengah pertama. Selama itu pula sudah banyak pemain yang ditontonnya seiring regenerasi pemain Liverpool. Berikut 4 pemain Liverpool favorit Desta:

1. Steven Gerrard
Kapten tim kesebelasan Liverpool di masa sekarang ini memang sangat dicintai banyak orang. Namun Desta punya alasan tertentu untuk menyukai pemain berusia 33 tahun. Menurut Desta, Gerrard memiliki mobilitas yang bagus di lapangan. Tidak hanya itu gaya permainan dan semangat juang pemain tengah ini pun dapat meluluhkan hati Desta. "Siapa sih yang nggak suka Gerrard? Kalau suka Liverpool pasti suka Gerrard."

2. Robbie Fowler
Striker kawakan yang memulai karier profesionalnya di Liverpool ini cukup banyak mengundang perhatian pecinta Liverpool termasuk Desta. Bagi Desta, pemain bertinggi badan 175cm ini memiliki gaya permainan yang khas. Selain itu pemain ini dinilai sangat haus gol. Selama delapan tahun pertama di Liverpool Robbie bisa mencetak 120 gol dari 236 pertandingan yang ia ikuti. "Maka dari itu ia dicintai banyak fans Liverpool dan bisa menjadi ikon buat Liverpool sampai saat ini walau Robbie sudah pensiun di Liverpool."

3. Steve McManaman
Steven Theodore McManaman atau biasa disapa Macca dinilai Desta memiliki permainan yang gesit dan lincah. Macca pun sering menjadi ancaman bagi para pemain belakang tim lawan. Pemain berkebangsaan Inggris pertama yang dapat mengangkat trofi Liga Champions untuk kali kedua ini pun selalu dinanti Desta kala dirinya masih merumput di Liverpool. "Gua suka sama gaya permainan dia yang mengacak-acak pertahanan lawan. Kedua kakinya pun sangat bahaya kalau sudah berada di area kotak penalti."

4. Andy Caroll
Meski hanya setahun memakai jersey Liverpool, tapi Caroll tetap mendapat ruang di hati Desta. Sejak pemain kelahiran 6 Januari 1989 iini masih merumput di Newcastle, Desta sudah mengharapkan Caroll bisa bergabung bersama The Reds. Maka saat Caroll merapat ke Anfield, Desta sangat senang. Di mata Desta, Caroll merupakan monster bagi para pemain lawan. "Gua suka sama posturnya Caroll yang tinggi dan besar. Dia pun penyerang yang tidak banyak gocek karena termasuk striker yang oportunis. Tapi biar bagaimanapun dia keren buat gua. Tapi sayang, dia sudah pindah."(Rza/Asw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya