[VIDEO] Sudah Dilamar, Acha Septriasa Tak Ingin Buru-Buru Menikah

Walau sudah dilamar sang kekasih Ditto Rukmana pada 12 Agustus silam, Acha Septriasa mengaku tak ingin buru-buru menikah.

oleh Anr diperbarui 29 Agu 2013, 22:35 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2013, 22:35 WIB
acha-sepreiasa-130829b.jpg
... Selengkapnya
Walau sudah dilamar sang kekasih Ditto Rukmana pada 12 Agustus silam, Acha Septriasa ternyata mengaku tak ingin buru-buru menikah. Acha yang mengaku telah pacaran dengan Ditto selama satu tahun tiga bulan ini punya alasan. [Baca: Diam-diam, Acha Septriasa Sudah Dilamar Pacar].

Sejoli ini memilih sibuk berkarier untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah demi pernikahan impian mereka.

"Sejauh ini baik-baik saja. Dan saya juga tidak pengin buru-buru. Jadi ya terserah aja...," ujar peraih Piala Citra sebagai Aktris Terbaik lewat film Test Pack, You`re My Baby ini saat dijumpai tim Halo Selebriti, belum lama berselang.

"Ngejalani [hubungan] ini untuk dapat restu orangtua. Pas dua-duanya dapat, eh kita-nya yang malah nyantai, biasanya gitu kan," imbuh cewek kelahiran 1 September 1989 tersebut.

Kendati demikian, Acha mengaku sudah siap dipersunting sang kekasih yang bekerja di pertelevisian. [Baca: Siapa Sosok Ditto Rukmana? Calon Suami Acha Septriasa].

Ditto, lanjut Acha lebih tua empat tahun darinya. Namun, perbedaan itu sampai sekarang tak terlalu menjadi masalah. Terlebih, selama ini sang pacar selalu mendukung kegiatannya di dunia hiburan.

"Aku 24, dia 28 tahun. Tapi kami sudah dewasa. Nggak main-main lagi. Sudah serius dalam menjalin hubungan," ujar artis yang populer berkat film Heart ini.(Ans)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya