4 Gitaris Mancanegara yang Pernah Rekaman Bareng Musisi Jepang

Siapa saja para gitaris panutan dunia yang sukses berkolaborasi dengan musisi top Jepang?

oleh Rully Riantrisnanto diperbarui 09 Okt 2013, 04:00 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2013, 04:00 WIB
4-gitaris-131008c.jpg
... Selengkapnya
Dari sekian banyak nama gitaris mancanegara yang ada, beberapa di antaranya sempat berkolaborasi dengan beberapa musisi Jepang. Bahkan, mereka semua juga sempat menciptakan lagu bersama di dalam sebuah album atau single.

Nama-nama gitaris yang sudah pernah terlibat dengan beberapa musisi Jepang memang sempat menjadi idola tersendiri di dalam kancah musik rock seluruh dunia. Kebanyakan dari mereka juga telah memiliki album solo hasil karyanya sendiri.

Melihat perkembangan musik yang ada saat ini, rasanya tak aneh jika kita melirik kembali beberapa nama tersebut, terutama jika melihat kiprahnya saat berada di panggung musik Negeri Sakura.

Ditambah lagi, beberapa musisi Negeri Sakura memang memiliki kualitas yang tak kalah dengan para rocker asal Amerika dan sekitarnya. Bahkan, ada juga musisi Jepang yang digandrungi oleh pecinta musik di seluruh dunia.

Lantas, siapa saja para gitaris panutan dunia yang sukses berkolaborasi dengan musisi top Jepang tersebut? Berikut kami hadirkan deretan nama-namanya.(Rul)

richie-sambora-131008c.jpg
... Selengkapnya

1. Slash

Mantan gitaris Guns N' Roses ini memang telah menjadi salah satu panutan pecinta musik rock di seluruh dunia. Namanya tidak pernah lepas dari ingatan para pendengar musik era 1980an-1990an.

Melihat kiprahnya, siapa sangka ternyata Slash tertarik untuk berkolaborasi dengan salah satu musisi paling terkenal di Jepang, yaitu Koshi Inaba sang vokalis B'z.

Koshi Inaba untuk Slash

Di track ke-15 album perdana Slash yang berjudul sesuai namanya itu, terdapat sebuah lagu berjudul Sahara. Di situlah suara Koshi Inaba terdengar. Lagu ciptaan Slash berdurasi 4 menit ini juga turut ditulis sendiri oleh Koshi Inaba. Album bertajuk Slash itu sendiri dirilis pada 31 Maret 2010.

marty-friedman-131008c.jpg
... Selengkapnya

2. Steve Vai

Sebagai salah satu gitaris yang sangat dikagumi oleh para pecinta musik rock, nama Steve Vai selalu disebut-sebut oleh banyak orang dari berbagai kalangan.

Di dalam album berjudul The Ultra Zone yang dirilis pada 7 September 1999, turut berpartisipasi Koshi Inaba dan Tak Matsumoto dari band B'z di sebuah lagu berjudul Asian Sky.

B`z untuk Steve Vai

Lagu bernuansa etnik yang ada di track ke-13 sekaligus lagu terakhir itu, memperdengarkan suara enerjik milik Koshi Inaba dan raungan gitar yang didengungkan oleh Tak Matsumoto.

steve-vai-131008c.jpg
... Selengkapnya

3. Marty Friedman

Mantan gitaris Megadeth ini memang mengawali kiprahnya di Negeri Sakura sejak 2003 silam. Ia bahkan telah menetap di sana dan sudah memiliki program televisi sendiri bertema Rock Fujiyama dan Jukebox English.

Marty pun pernah rekaman bersama mantan vokalis band rock Pierrot, yaitu Kirito. Ia berduet dengan Kirito di lagu Static Rain yang ada di dalam Loudspeaker, album rilisan 2006 silam.

Kirito untuk Marty Friedman

Selain itu, Marty juga sempat tur bersama dengan Ami Suzuki. Ia juga pernah menjadi gitaris band Sound Horizon. Kiprahnya di Jepang sudah sangat produktif dengan merilis karya solo di bawah naungan Avex Trax hingga 5 buah album.

slash-131008c.jpg
... Selengkapnya

4. Richie Sambora

Sosok Richie Sambora sebagai gitaris Bon Jovi yang belakangan dikabarkan sudah keluar ini, memang sangat dikagumi oleh banyak pecinta musik rock di seluruh dunia.

Bersama Takashi Sorimachi, Richie Sambora mengiringi alunan tembang bertajuk Forever dengan indahnya. Sehingga, sang penyanyi sekaligus aktor itu pun berhasil melantunkan soundtrack dorama Beach Boys itu dengan harmonis.

Takashi Sorimachi untuk Richie Sambora

Bahkan, Takashi Sorimachi sampai menyanyikan Forever dengan bahasa Inggris demi menghormati Richie Sambora sebagai gitaris internasional yang mengiringi musiknya.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya