Jung Yong Hwa: Akting Seperti Lee Min Ho Ternyata Sulit

Jung Yong Hwa berakting seperti yang dilakukan Lee Min Ho ternyata sulit. Duh, apa maksudnya yah?

oleh Liputan6 diperbarui 11 Okt 2013, 13:50 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2013, 13:50 WIB
jung-yong-hwa-131011b.jpg
Jung Yong Hwa tak hanya eksis di dunia musik sebagai personel band indie CNBLUE saja, tapi juga hinggap dalam seni peran. Saat ini, Jung Yong Hwa tengah sibuk dengan drama terbarunya bertajuk Future Choice.

Di drama ini, Jung Yong Hwa harus beradu peran dengan aktris ternama Yoon Eun Hye. Selain itu, Jung Yong Hwa juga harus berperan dengan karakter yang berbeda yaitu chaebol--sebutan untuk orang kaya atau miliarder dalam bahasa Korea--yang biasanya dimainkan oleh Lee Min Ho.

Secara jujur, Jung Yong Hwa mengaku jika dirinya sempat kesulitan memerankan chaebol. Setiap ucapan dan tindakan yang dilakukan JungYong Hwa selama pengambilan gambar harus disesuaikan dengan sosok chaebol tersebut.

"Ia harus terlihat menawan dan anggun meski saat makan udon sekalipun. Saya sempat bingung, bagaimana caranya makan dengan cara berkelas," kata Jung Yong Hwa, dilansir dari Tenasia.co.kr, Jumat (11/10/2013).

Namun, Jung Yong Hwa secara perlahan mulai terbiasa dengan peran yang dimainkannya. Ia bahkan menikmati kehidupan chaebol yang sangat berkelas itu, meski hanya di dalam layar.(Des)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya