Paul Bettany yang selama ini berperan sebagai pengisi suara komputer J.A.R.V.I.S. milik Tony Stark di tiga film Iron Man dan The Avengers, akhirnya bakal menampakkan wujudnya di Avengers: Age of Ultron sebagai karakter bernama Vision.
Bergabungnya Paul Bettany sebagai salah satu superhero garapan Marvel Studios itu, tentunya menambah daftar para pemain baru Avengers: Age of Ultron selain James Spader sebagai Ultron, Elizabeth Olsen sebagai Scarlet Witch, Aaron Johnson sebagai Quicksilver, dan Thomas Kretschmann sebagai Baron Wolfgang von Strucker.
Karakter Vision merupakan salah satu superhero Marvel yang menjadi tokoh tertua dalam komik-komik The Avengers. Wujudnya yang berwarna hijau merupakan sesosok android dengan kekuatan menyerupai hantu.
Vision awalnya merupakan senjata ciptaan Ultron yang ditujukan untuk mengalahkan tim The Avengers. Akan tetapi, Vision malah berkhianat kepada penciptanya itu hingga akhirnya bergabung dengan The Avengers dan menjadi kekasih Scarlett Witch.
Selain jajaran enam pemain utama di film pertamanya, sekuel The Avengers ini juga kembali diikuti oleh Cobie Smulders, Samuel L. Jackson, dan rencananya turut tampil juga Don Cheadle sebagai Col. James 'Rhodey' Rhodes.
Avengers: Age of Ultron dijadwalkan untuk tayang pada 1 Mei 2015 mendatang. Sebelumnya, terdapat dua film yang bakal menjadi pengantarnya, yaitu Captain America: The Winter Soldier pada 4 April 2014 dan Guardians of the Galaxy pada 1 Agustus 2014.(Rul)
Bergabungnya Paul Bettany sebagai salah satu superhero garapan Marvel Studios itu, tentunya menambah daftar para pemain baru Avengers: Age of Ultron selain James Spader sebagai Ultron, Elizabeth Olsen sebagai Scarlet Witch, Aaron Johnson sebagai Quicksilver, dan Thomas Kretschmann sebagai Baron Wolfgang von Strucker.
Karakter Vision merupakan salah satu superhero Marvel yang menjadi tokoh tertua dalam komik-komik The Avengers. Wujudnya yang berwarna hijau merupakan sesosok android dengan kekuatan menyerupai hantu.
Vision awalnya merupakan senjata ciptaan Ultron yang ditujukan untuk mengalahkan tim The Avengers. Akan tetapi, Vision malah berkhianat kepada penciptanya itu hingga akhirnya bergabung dengan The Avengers dan menjadi kekasih Scarlett Witch.
Selain jajaran enam pemain utama di film pertamanya, sekuel The Avengers ini juga kembali diikuti oleh Cobie Smulders, Samuel L. Jackson, dan rencananya turut tampil juga Don Cheadle sebagai Col. James 'Rhodey' Rhodes.
Avengers: Age of Ultron dijadwalkan untuk tayang pada 1 Mei 2015 mendatang. Sebelumnya, terdapat dua film yang bakal menjadi pengantarnya, yaitu Captain America: The Winter Soldier pada 4 April 2014 dan Guardians of the Galaxy pada 1 Agustus 2014.(Rul)