Tangis Haru Prilly Latuconsina Terima Penghargaan Malam Anugerah Piala Citra: Perjalanan yang Luar Biasa

Pada kategori tersebut, Prilly berhasil mengungguli beberapa aktor seni peran pada film lain yaitu Aulia Sarah "Like & Share", Christine Hakim "Sara", Dewi Irawan "24 Jam Bersama Gaspar", dan Lutesha "The Big 4".

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Nov 2023, 11:00 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2023, 11:00 WIB
Prilly Latuconsina raih Piala Citra kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 2023
Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 2023 menjadi Piala Citra Perdana Prilly Latuconsina. [Foto: YouTube/Festival Film Indonesia]

Liputan6.com, Jakarta - Prilly Latuconsina meraih penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik dalam perannya di film "Budi Pekerti" sekaligus menjadi Piala Citra pertamanya.

Saat menerima penghargaan bergengsi tersebut, Prilly tak kuasa menahan tangis haru saat berdiri di atas panggung Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2023.

"Maaf, bentar ya," kata Prilly berupaya menghapus air mata yang menetes di pipinya, dilansir dari Antara, Selasa (14/11/2023).

"Perjalanan yang luar biasa untuk sampai di hari ini. Maka dari itu saya ingin bersyukur dulu kepada Allah SWT. Saya nge-blank, maaf sebentar. Terima kasih untuk Festival Film Indonesia, penghargaan ini sangat berarti untuk saya, apalagi untuk orang yang selama perjalanan kariernya selalu diragukan dan dipertanyakan," kata Prilly seraya tersenyum.

Dalam kesempatan tersebut, Prilly mengatakan bahwa penghargaan kali ini bukan pembuktian bagi dirinya melainkan sebuah refleksi mengenai konsistensi.

"Mau sejauh atau setinggi apapun mimpinya kalau kita konsisten mau terus belajar, pasti bisa tercapai. Terima kasih untuk orang tua saya yang lagi nonton di rumah. Terima kasih untuk manajer dan tim dari saya umur 14 tahun sudah melangkah bersama," tutur dia.

"Terima kasih Wregas Bhanuteja sutradara saya. Terima kasih banyak sudah percaya dan memberikan saya kesempatan membukakan banyak pintu bersama saya. Berproses bersama kakak adalah perjalanan yang luar biasa untuk saya. Untuk para produser, semua cast dan kru film 'Budi Pekerti', terima kasih untuk energi yang luar biasa kepada saya. Saya takut lupa terima kasih ke siapa lagi ya, banyak pokoknya," papar Prilly.

 

Ungguli Pemeran Senior

Prilly Latuconsina raih Piala Citra kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 2023
Prilly Latuconsina raih Piala Citra kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 2023. [Foto: YouTube/Festival Film Indonesia]

Pada kategori tersebut, Prilly berhasil mengungguli beberapa aktor seni peran pada film lain yaitu Aulia Sarah "Like & Share", Christine Hakim "Sara", Dewi Irawan "24 Jam Bersama Gaspar", dan Lutesha "The Big 4".

Komite FFI 2023 mengumumkan bahwa pada festival kali ini terdapat sebanyak nominasi 22 kategori penghargaan. Sedangkan daftar nominasi untuk kategori Film Cerita Panjang merupakan hasil seleksi dan penjurian yang dilakukan oleh Akademi Citra FFI 2023.

Sebanyak 69 anggota Akademi Citra dari beragam profesi perfilman telah bekerja sejak 23 September hingga 8 Oktober 2023.

Selain Piala Citra, ada juga beberapa penghargaan khusus yang akan diberikan kepada sineas terpilih yaitu Penghargaan Tanete Pong Masak untuk Karya Kritik Film Terbaik, Penghargaan Lilik Sudjio untuk Film Pilihan Penonton, Penghargaan Dhalia untuk Aktris Pilihan Penonton, dan Penghargaan A.N. Alcaff untuk Aktor Pilihan Penonton.

infografis journal
infografis journal Kenapa Film Horor Banyak Diminati di Indonesia?. (Liputan6.com/Tri Yasni).
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya