Liputan6.com, Jakarta - PT Smartfren Telecom Tbk (Smartfren) akhirnya secara resmi meluncurkan dua produk terbarunya di jajaran keluarga Andromax. Mengusung nama Andromax C3 dan Andromax V3s, kedua handset Smartfren ini diklaim punya pasar berbeda.
"Andromax C3 menyasar pengguna smartphone pertama, sedangkan Andromax V3s menyasar pasar kelas menengah, kan kelihatan dari harganya," ungkap Sukaca Purwokardjono, Head of Smartphone Smartfren di Jakarta.
Smartfren memang memasang harga yang terbilang terpaut sangat jauh untuk kedua produk anyarnya itu. Andromax C3 dibanderol hanya Rp 499 ribu, sedangkan Andromax V3s dihargai Rp 1,999 juta.
"Walaupun dibanderol murah, Andromax C3 kita kasih produk komponen model terbaru dengan teknologi terbaru juga. Cuma spesifikasi dan peruntukkan di Andromax C3 dan Andromax V3s kita sesuaikan sama pasar penggunanya," tambah Sukaca.
Meskipun diluncurkan pada akhir tahun, Sukaca mengaku pihaknya optimis bahwa kedua produknya akan mencetak angka penjualan sesuai target yang ditentukan perusahaannya.
Andromax V3s mengusung spesifikasi prosesor Snapdragon quad-core 1,2 Ghz dipadu kartu grafis Adreno 302. Kinerjanya diklaim akan memuaskan pengguna dengan kehadiran RAM 1 GB, layar 5 inci dan dual kamera yang memakai LED flash pada kamera depan dan belakang.
Sedangkan Andromax C3 dibekali prosesor dual-core 1,2 Ghz dan kartu grafis Adreno 302. Layarnya sebesar 4 inci dengan RAM 512 MB dengan kamera hanya di bagian belakang beresolusi 3 megapiksel (MP).
Resmi Rilis, Smartfren Andromax C3 Dibanderol Rp 499 Ribu
Smartfren Andromax C3 menyasar pengguna smartphone pertama, smartphone ini dibanderol hanya Rp 499 ribu.
diperbarui 25 Sep 2014, 17:21 WIBDiterbitkan 25 Sep 2014, 17:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ukraina Tangkap dan Interogasi 2 Tentara Korea Utara, Begini Pengakuannya
Peluang Investasi Kripto Makin Besar, Investor Bisa Atur Strategi Pakai Cara Ini
Panen Raya Bikin Harga Gabah Anjlok, Bulog Turun Tangan
5 Emiten Melantai di BEI di Pekan Kedua Januari 2025, Simak Daftarnya!
Arsenal Tawar Murah Marcus Rashford, Manchester United Bakal Terima?
Program Makan Bergizi Gratis, Pemkab Gunungkidul Siapkan Rp 12,5 Miliar
6 Potret Kucing Berpadu dalam Karya Lukisan Terkenal, Bikin Gemas
Presiden AS Joe Biden Sebut Keputusan Meta Akhiri Program Cek Fakta Memalukan
Ashanty Ungkap Keseruan Pelesiran ke Jepang, Pertama Kali Liburan Akhir Tahun Tanpa Azriel
Perbedaan Radang Tenggorokan dan Amandel: Kenali Gejala dan Penanganannya
Menag Bertolak ke Arab Saudi, Bawa Misi Prabowo untuk Peningkatan Kualitas Haji
Perbedaan Tunangan dan Lamaran: Memahami Dua Tahapan Penting Menuju Pernikahan